Riki Chandra | MataMata.com
Presiden Joko Widodo (Jokowi). [Dok.Istimewa]

Matamata.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan bahwa dirinya akan kembali ke Kota Solo, Jawa Tengah, jika masa jabatannya sebagai Presiden RI berakhir pada Oktober 2024 mendatang.

Pernyataan itu disampaikan Jokowi menjawab pertanyaan sejumlah wartawan usai menyambangi Pasar Tradisional Purworejo pada Selasa (2/1/2024).

"Ya jadi rakyat biasa. Kembali ke Solo, jadi rakyat biasa," ujar Jokowi dilansir dari tayangan YouTube Sekretariat Presiden pada Selasa (2/1/2024).

Jokowi juga menanggapi kabar dirinya akan menjadi Sekretaris Jenderal (Sekjen) Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) setelah tidak lagi menjadi Presiden RI.

"Kembali ke Solo, jadi rakyat biasa. Sudah," tutur Jokowi.

Sebelumnya, Jokowi pernah mengisyaratkan akan mundur dari panggung politik setelah jabatannya berakhir pada 2024 ini. Ia juga mengaku tidak tertarik menjadi Ketua Umum PDI Perjuangan menggantikan Megawati Soekarnoputri.

Dalam pandangannya, masih banyak yang bisa menjadi kandidat ketua umum PDI-P, termasuk dari generasi muda.

"Saya mau setelah pensiun pulang ke Solo," kata Jokowi seusai upacara peringatan HUT TNI di Lapangan Monumen Nasional, Jakarta pada 5 Oktober 2023 lalu.

Load More