Matamata.com - Nathalie Holscher Makan di Karen's Diner, Tingkah Oma Gina Bikin Ngakak: Emak-Emak Indo
Restoran yang baru dibuka di Indonesia, Karen's Diner tampaknya berhasil mencuri atensi publik. Tak hanya karena gaya pelayanan yang berbeda, namun juga kritikan atas sikap para pelayannya.
Keberadaan restoran ini membuat banyak artis datang untuk mencoba. Bahkan tak sedikit yang datang untuk membuat konten di sana.
Selain Fuji, ada pula mantan istri Sule, Nathalie Holscher. Datang ke sana, ia mengajak Oma Gina, wanita yang merawatnya saat masih di Belanda.
Melansir dari akun Instagram @insta_julid pada Rabu (21/12/2022), momen Nathalie Holscher dan Oma Gina datang ke Karen's Diner pun viral.
Keduanya sama-sama mengenakan gaya busana yang serba santai. Nathalie memadukan celana hitam dengan atasan coklat dan kerudung gelap.
Beda halnya dengan Oma Gina yang mengenakan celana longgar hitam, dipadukan dengan kaos oblong berwarna sama.
Saat baru masuk dan memilih tempat duduk, Oma Gina dan Nathalie langsung disambut dengan ketidakramahan dari para pelayan.
Bahkan seorang pelayan langsung meminta Oma Gina dan Nathalie untuk pulang. Mendengar hal tersebut, Oma Gina pun tak diam dan langsung membalasnya.
"Pulang? Lu malah ngusir gue?" jawab Oma Gina dengan tak kalah nyolotnya.
Baca Juga
Tak hanya itu, setiap perkataan dari pelayannya pun dijawab dengan tenang oleh Oma Gina. Keberanian dan ketenangan Oma Gina ini pun viral dan berhasil membuat netizen tertawa.
Banyak yang menyebut Oma Gina memang cocok pergi ke sana untuk mewakili emak-emak Indonesia.
"Belum aja disumpahin jadi batu malin kundang lu kalo sama emak emak Indo," kata netizen.
"Resto kayak gini cocok buat emak-emak Indo," tambah yang lain.
Berita Terkait
-
Pecah Rekor! Stok Bulog Terbesar dalam Sejarah, Prabowo Umumkan RI Tak Lagi Impor Beras
-
Bisnis Kuliner Dibakar di TMP Kalibata, A. Hadiansyah Lubis Desak Pihak Terkait Usut Tuntas
-
Pelajari Budaya Jawa, Celine Evangelista jadi Sinden di Film 'Danyang Wingit Jumat Kliwon'
-
Sudah Berhijrah! Celine Evangelista Sempat Ragu Tayangkan Film 'Danyang Wingit Jumat Kliwon'
-
Prabowo Instruksikan Perkuat Tata Kelola BGN Pasca Insiden Keracunan MBG
Terpopuler
-
Kasus Korupsi Chromebook: Pihak Nadiem Makarim Bakal Seret Google ke Persidangan Tipikor
-
Kunjungan Prabowo ke Kalsel: Hambatan Lahan Sekolah Rakyat Langsung Beres!
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Agen Asuransi Teriak Pajak 'Kurang Bayar' Membengkak, PAAI Desak Kemenkeu Beri Keadilan
-
5 Rekomendasi Kulkas Tahan Lama untuk Rumah di 2026
Terkini
-
Wow! Diva Ramaniya Hadirkan Lagu 'Tempat Berlabuh', Suaranya Mirip Raisa
-
Film 'Papa Zola The Movie', Kisahkan Pejuang Keluarga
-
Syarief Khan, Judika dan Daus Separo Ucapkan Selamat Atas Jabatan Baru, Kombes Pol Budi Prasetya
-
Tanggapi Gugatan Wanprestasi Rp5 Miliar, Adly Fairuz Siap Hadapi Persidangan
-
Michelle Ziudith Berpasangan Mesra dengan Rio Dewanto di Sinetron 'Jejak Duka Diandra'