Matamata.com - Aktor senior Anwar Fuadi hingga psikolog Seto Mulyadi atau Kak Seto melayat ke rumah duka Ani Yudhoyono di Puri Cikeas, Bogor Jawa Barat, Minggu (2/6/2019).
Mengenakan baju koko berwarna hitam, keduanya tampak hadir di pendopo dan ikuti salat jenazah bersama untuk menghantarkan kepergian almarhumah istri Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu.
Selain Anwar Fuadi dan Seto Mulyadi, pantauan reporter Suara.com tampak pula Nurul Arifin dan Chaca Frederica di rumah duka saat itu.
Masyarakat, jajaran menteri, hingga alim ulama berbaur jadi satu padati pendopo demi bisa melihat langsung keluarga besar Yudhoyono yang siang itu memakai pakaian serba putih. Tampak Calon Wakil Presiden Maruf Amin memimpin salat jenazah Ani Yudhoyono. Salat jenazah dilakukan sekira 1 menit kemudian dilanjut pembacaan doa.
Setelah salat, Maruf Amin juga memimpin doa. Saat memimpin doa, Maruf Amin terdengar menangis. Maruf Amin memohon ampun ke Allah untuk memaafkan dosa-dosa Ani Yudhoyono dan menerimanya di tempat terbaik.
Diketahui, masyarakat mulai memadati area rumah duka untuk memberikan penghormatan terakhir kepada Ibu Ani Yudhoyono. Jenazahnya dikeluarkan dari kediaman pribadi mulai pukul 10.30 WIB hingga waktu zuhur.
Nantinya, jenazah akan disolatkan dan diberi penghormatan melalui upacara militer pada ba'da zuhur. Kemudian, jenazah akan langsung diberangkatkan ke TMP Kalibata untuk dimakamkan.
Untuk diketahui, Ani Yudhoyono menghembuskan napas terakhirnya pada Sabtu (1/6/2019) pukul 11.50 waktu Singapura, seusai berjuang melawan kanker darah sejak awal 2019. Dia meninggal pada usia 67 tahun.
Suara.com/Yuliani
Berita Terkait
-
Simpan Topeng Emas dan Jejak Prasejarah, Menbud Fadli Zon Siapkan Wajah Baru Situs Pasir Angin
-
Negara Gugat Enam Korporasi Rp4,8 Triliun Terkait Kerusakan Lingkungan di Sumatera Utara
-
Menteri PKP Targetkan Pembangunan Ratusan Rusun Subsidi Sepanjang 2026
-
Menteri ATR/BPN Libatkan Mahasiswa KKN untuk Kejar Target 6 Juta Sertifikat Tanah
-
Menhaj Tegaskan Petugas Haji Dilarang 'Layani Atasan', Fokus Mutlak pada Jemaah
Terpopuler
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Resmi Gabung Persija, Shayne Pattynama Jadi Pemain 'Multifungsi' Macan Kemayoran
-
Kemitraan Strategis dan Diplomasi Gaza: Saat Macron Jamu Prabowo di Istana lyse
-
Semangat Tanpa Batas: Di Usia 61 Tahun, Tatok Hardiyanto Kembali Sumbang Medali untuk Indonesia
-
Wamentrans Dorong Produk Transmigrasi Mesuji Tembus Pasar Global dan Ritel Modern
Terkini
-
Bandit Tayang Perdana di JAFF 2025: Drama Aksi tentang Pelarian & Balas Dendam
-
Bukan Sekadar Nostalgia: Ini 3 Alasan Setting Film 'Rangga & Cinta' Tetap di Tahun 2000-an
-
LAKON Indonesia Membawa Warisan dan Inovasi ke Panggung Utama Osaka World Expo
-
Siapa Rachquel Nesia? Aktris Muda yang Baru Resmi Menikah dengan Kevin Royano
-
Tak Perlu Bingung, Ini 5 Tips Mengunjungi Universal Studio Japan Saat Peak Season