Matamata.com - Kriss Hatta tiba-tiba diberi tahu untuk menjalani sidang lanjutan dugaan penganiayaan yang dilaporkan Antony Antony Hillenaar. Sesuai jadwal lelaki 31 tahun itu harusnya sidang pada Selasa (29/10/2019) besok.
"Nggak tahu, ya. Makanya gue bingung, nih. Kemarin kan bilangnya sidangnya hari selasa tanggal 29, kok tiba-tiba jadi hari Senin? Enggak ngerti gue," kata Kriss Hatta, saat tiba di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (28/10/2019).
Baca Juga:
Kalahkan Nikita Mirzani, Kriss Hatta Sukses Sabet Penghargaan Silet Awards
Dia mengaku mengetahui kabar jalannya sidang pagi tadi. Setelah salah satu petugas mendatanginya untuk bersidang.
"Baru tahu tadi. Kan gue lagi tidur. Terus diketuk kamar. Dikasih kertas warna merah dari kejaksaan. Terus gue bilang, Gue sidang hari Selasa, bukan Senin. Tapi 'nggak bisa Mas Kriss, rutan nggak kasih kertas merah kalau kamu nggak ada sidang' kata petugas registrasinya gitu," jelas Kriss Hatta.
Dalam keadaan bingung presenter Uang Kaget mengikuti perintah petugas untuk bersidang sambil berusaha untuk tetap berpikir positif.
Baca Juga:
Eksepsi Ditolak, Kriss Hatta: Ada Hikmahnya Putusan Sela Ditolak!
"Ya kita berpikir positif saja, berarti sidang akan dipercepat, biar cepat selesai, biar cepat pulang juga. Ambil positifnya saja," tutupnya.
Rencananya agenda sidang hari ini merupakan sidang lanjutan pemeriksaan saksi. Adapun saksi yang akan dihadirkan adalah saksi dari pihak jaksa penuntut umum.
Seperti diketahui Kriss Hatta kembali menjalani persidangan atas dugaan telah melakukan penganiayaan terhadap Antony Hillenaar. Mantan presenter Uang Kaget itu terpaksa memukul artis FTV itu karena ingin membela kekasihnya yang merasa terganggu dengan rekan Antony. Kriss Hatta dikenai Pasal 351 Kitab Undang-undang Hukum Pidana (KUHP) dengan ancaman hukuman penjara 2 tahun delapan bulan.
Baca Juga:
Yah, Eksepsi dan Penangguhan Penahanan Kriss Hatta Ditolak
Berita Terkait
-
Kebahagiaan Sonya Fatmala Lulus Sidang Skripsi, Hengky Kurniawan Selalu Beri Dukungan
-
Penyebab Ruben Onsu Gugat Cerai Sarwendah, Akhirnya Pengadilan Negeri Jakarta Selatan Buka Suara!
-
Diam-diam Gugat Cerai Istri ke PN Jaksel, Begini Isi Tuntutan Ruben Onsu ke Sarwendah
-
Anji dan Wina Natalia Jalani Sidang Perdana Perceraian di PA Cibinong
-
Berkaca dari Sikap Teuku Ryan, Antara Ibu dan Istri Mana yang Lebih Diutamakan? Ini Kata Habib Ja'far
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar