Matamata.com - Pelecehan seksual rupanya masih kerap terjadi dalam industri film Tanah Air. Hal tersebut diungkapkan oleh aktris Rachel Amanda. Tapi untungnya, hal tersebut tak terjadi pada diri Rachel.
"Untungnya tidak (mengalami kekerasan seksual). Kalau dengar cerita dari teman, ada aja yang mengalami seperti itu (pelecehan seksual)," kata Rachel Amanda, saat ditemui di Balai Kartini, Jakarta Selatan, Selasa (10/12/2019).
Baca Juga:
Gara-gara Cowok, Sivia Azizah dan Rachel Amanda Jadi Sahabat
Menurut Rachel Amanda, beberapa pekerja seni film masih ada yang tidak sadar telah menjadi korban pelecehan seksual. Pemilik nama lengkap Rachel Amanda Aurora itu menghimbau saat terjadi pelecehan seksual sebagai perempuan harus berani untuk melawan.
"Tapi kalau pekerja film sendiri, di luar aktor ya, masih ada yang tidak sadar sudah mengalami pelecehan. Karena menganggap ketika kita mau survive di suatu industri, apalagi kita sebagai pekerja di balik layar, kita harus tough atau kaya preman," ungkap Rachel Amanda.
"Jadi kalau mau dianggap capable seperti laki-laki, maka bersikaplah seperti laki-laki. Padahal kan ngga perlu kayak gitu," ucap bintang film Terlalu Tampan ini.
Baca Juga:
Banyak Artis Terjerat Narkoba, Rachel Amanda: Alhamdulillah Akunya Cupu!
Lebih lanjut wanita berusia 24 tahun itu menegaskan apa pun profesinya, perempuan harus berani untuk melawan tindakan pelecehan seksual.
"Beberapa yang aku dengar bahkan, mereka dilecehkan tapi nggak boleh baper. Karena nanti kalau baper muncul lah lagi sifat bahwa, 'oh dia perempuan'. Padahal itu kan hak lo, lo nggak mau dilecehin, lo bisa marah untuk tidak dilecehkan. Mau apa pun profesi lo," tutur Rachel Amanda. [Herwanto]
Baca Juga:
Ditanya Perihal Kanker Tiroid, Rachel Amanda: Aku Nggak Mau Bahas Lagi!
Berita Terkait
-
Ashira Zamita, Ogah Nikah Muda Karena Menjadi Saksi Kengerian Pernikahan yang Dialami Sang Kakak
-
Oka Antara yang Ambisius dan Kisahnya Menghadapi Pilkada Penuh Ketegangan
-
Totalitas Febby Rastanty di Film Wanita Ahli Neraka: Dari Adegan Berat hingga Latihan Jadi Istri yang Baik
-
Lamaran Bhisma Mulia Ditolak Keluarga Calon Istri, Apa Alasan Sebenarnya?
-
Keren! Atiqah Hasiholan Menari India di Film 'MHLI'
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar