Matamata.com - Tertangkapnya Dwi Sasono karena kasus narkoba masih membuat banyak orang syok. Salah satunya istrinya sendiri Widi Mulia yang memang tak mengetahui suaminya menyimpan ganja.
Lewat media sosial, Widi Mulia nampak mengunggah karikatur keluarga the sasono's family.
Namun, banyak penggemar keduanya yang tersentuh dengan caption personel Be3 tersebut.
Baca Juga:
Dwi Sasono Video Call Rayakan Hari Ayah, Widi Mulia: Sampai Jumpa Segera
"Lo nggak kangen? Beberapa teman dekat bertanya. Hmm.. kata kangen, rasanya kurang tepat. Karena selain kehilangan kehadiranmu saat ini, banyak rasa lain yang bermunculan," ungkap Widi Mulia.
"Betapa melihat senyum dan tawamu saat video call terasa begitu menikam sekaligus menentramkan. Bahwa, setelah semua yang terjadi, yang mungkin tidak akan pernah bisa kupahami, hati ini memilih untuk mengerti," ujar Widi Mulia.
"Mungkin cinta yang tulus yang Tuhan tanamkan di antara kita terus tumbuh menguat, meskipun cuaca hati sedang tidak bersahabat," terang Widi Mulia.
Baca Juga:
Marah Dwi Sasono Pakai Narkoba, Widi Mulia: Memang Enggak Happy Sama Aku?
"Seperti kata Dru di suratnya untuk kamu: walaupun berat untuk bersama, kita tidak akan berpisah selamanya," pungkas Widi Mulia.
Tak berselang lama, curahan rindu Widi Mulia itu ramai dikomentari netizen di dunia maya.
Baca Juga:
Widi Mulia Marahi Dwi Sasono, Stefan William Mewek LDRan sama Anak Istri
"Very sweet, semangat selalu ya buat kalian semua. Big hugs," kata akun @tengkushafick.
"Kok rasa ada bawangnya. Yang kuat ya bu Widi, tetap semangat semoga segera berkumpul kembali," imbuh netizen @mommysnowy.
Sampai saat ini, Dwi Sasono masih menjalani proses rehabilitasi di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur, Jakarta Timur.
Berita Terkait
-
Film Keluarga Super Irit, Adaptasi Komik Laris Korea Selatan Dibintangi Keluarga Dwi Sasono
-
8 Potret Twinning Widi Mulia dan Widuri, Posturnya Disorot Bak Kakak Adik
-
Biodata dan Agama Dwi Sasono, Pemain Paling Jago di Bahkan Voli
-
4 Karakter Utama di Film Budi Pekerti, Bakal Tayang di Toronto International FIlm Festival
-
Cerita Horor Dwi Sasono yang Debut Jadi Sutradara
Terkini
-
Febby Rastanty: Kenali Diri Sendiri Sebelum Menemukan Cinta Sejati
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya