Foto Pernikahan Reza Bukan dan Serevina dihadiri Augie Fantinus. [Instagram]

Matamata.com - Foto pernikahan Reza Bukan dan istri, Serevina Silaen dibeberkan. Foto saat pemasangan cincin antara Reza Bukan dan Serevina diberikan ke MataMata.com

Kedua mempelai tampak tersenyum bahagia dalam foto pernikahan Reza Bukan tersebut. Dengan rambut coklatnya yang disanggul, pengantin perempuan pun tampak anggun. Hiasan mahkota bunga disisipkan di atas rambutnya seperti bando. 

Foto pernikahan Reza Bukan dan Serevina. [dokumentasi pribadi]

Sementara itu, Reza Bukan tampak gagah dengan setelan jas berwarna putih gading, lengkap dengan dasi hitam. Serevina juga memakai gaun yang berwarna senada, putih gading. Reza Bukan tampak semringah saat foto memegang akta nikah.

Dekorasi pernikahan pun tampak simpel dan elegan. Konsep pemberkatan pernikahan itu memakai tema rustic dengan nuansa earth tone.  Tampak pula beberapa tamu undangan duduk tak jauh dari mempelai.  Pernikahan yang digelar sore itu berlangsung hikmat dan sukacita karena hanya dihadiri keluarga dan kerabat dekat.

"Kami penuh sukacita,damai sejahtera dan yang pasti harapan terbaru, kami sandarkan hanya kepada Tuhan yang sudah mempersatukan kami dalam rumah tangga yang baru," kata Serevina Silaen kepada MataMata.com, Senin (27/9/2020).

Reza Bukan [Matamata.com/Wahyu Tri Laksono]

Reza Bukan resmi menikahi Serevina Silaen, Minggu sore 27 September 2020. Pemberkatan pernikahan pun dilakukan di hotel di kawasan Blok M, Jakarta Selatan. Fyi, di Rutan Salemba, Jakarta Pusat lah perkenalan Reza Bukan dan Serevina Silaen terjadi. Serevina Silaen adalah pendeta yang sering memimpin ibadah di gereja dalam rutan kala itu.

Sementara, Reza Bukan menjalani hukuman didalam rutan akibat kasus narkoba sejak 2018. Kedekatan keduanya pun terjadi hingga memutuskan untuk menikah. Serevina merupakan pendeta di Gereja Bethesda Salemba, Jakarta Pusat. Reza Bukan pun kerap datang sebagai jemaatnya.

Kabar soal pernikahan Reza Bukan pertama terkuak di channel YouTube Augie Fantinus. Di sana, ia menceritakan Sere adalah sosok yang setia mendampinginya di kala susah saat di rutan Salemba.

Load More