Matamata.com - Nikita Wily memperlihatkan sikapnya yang begitu sopan saat hendak masuk ke kamar Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Semua itu terungkap dalam video 'Pengalaman Pertama Niki Masak Besar Bersama Raffi, Nagita & Dimas' yang diunggah akun YouTube Nikita Willy Official belum lama ini.
Mulanya, Raffi Ahmad mengajak Nikita Willy buat masuk ke kamarnya di lantai dua.
"Niki mau ke kamar aku? Sini deh," kata Raffi Ahmad.
"Emang boleh?" tanya Nikita Willy.
"Bolehlah. Biar kita lihat Nagita. Dia nggak pake baju," sambung Raffi Ahmad.
Sampai akhirnya Raffi Ahmad masuk lebih dulu ke dalam kamar. Tapi, istri Indra Priawan itu tak kunjung mengikuti jejaknya.
Nikita Willy masih bertahan di depan pintu lantaran merasa masuk kamar orang lain tidak sopan.
"Nggak sopan deh Raffi, takut deh," ucap Nikita Willy.
"Kayaknya nggak sopan deh ke kamarnya. Atau nggak apa-apa?" imbuhnya bimbang.
Tahu Nikita Willy tetap di depan pintu, Raffi Ahmad pun berteriak agar sang artis segera masuk.
"Ki masuk aja," teriak Raffi Ahmad.
"Serius? Eh nggak apa-apa," kata Nikita Willy ragu.
"Nggak apa-apa," jawab Raffi Ahmad santai.
Kemudian dia pun masuk ke dalam kamar dan disambut oleh Nagita Slavina. Di situ, Nikita Willy langsung meminta maaf.
"Ah maaf yah aku masuk kamar kamu," tutur Nikita Willy.
"Nggak apa-apa. Maaf yah berantakan banget," ucap Nagita Slavina.
Tidak menunggu lama, unggahan itu langsung banjir komentar. Netizen mengaku sangat salut dengan sikap Nikita Willy.
"Niki attitudenya bagus banget asli. Enak banget dengerin dia ngomong, kosa katanya sopan banget," ujar salah satu netizen.
"Kak niki sopannnnn bangetttt," timpal lainnya.
"Emang ka Niki tuh perempuan berkelas, sopan banget, etikanya nomor satu. Nggak salah ngefans sama ka Niki. Setelah nikah aura positifnya makin terpancar," sambung lainnya. (Sumarni)
Berita Terkait
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Gibran Rakabuming Apresiasi Konser Amal dan Film Timur untuk Korban Bencana Sumatera
-
Peduli Bencana Alam di Sumatera, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Kirim Bantuan Rp15 Miliar
-
Raffi Ahmad Tegaskan Storytelling Jadi Kunci Eratkan Hubungan Orang Tua dan Anak
-
Beri Hadiah Ratusan Juta, Raffi Ahmad dan Nagita Gandeng Legenda Sepak Bola Italia di 'Padel Wars'
Terpopuler
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Jaksa Agung Ingatkan Penegakan Hukum Bisa Lumpuh, Usul Tambahan Anggaran Rp7,49 Triliun
-
Mahasiswa di London Kagumi Sikap Humble Presiden Prabowo saat Kunjungan Kerja
-
Pariwisata Indonesia Berjaya di Awal 2026: Bali Dinobatkan Sebagai Destinasi Terbaik Dunia
-
Wamenhut Ungkap 3,32 Juta Hektare Sawit Masuk Kawasan Hutan, Satgas Mulai Sita Lahan
Terkini
-
Bandit Tayang Perdana di JAFF 2025: Drama Aksi tentang Pelarian & Balas Dendam
-
Bukan Sekadar Nostalgia: Ini 3 Alasan Setting Film 'Rangga & Cinta' Tetap di Tahun 2000-an
-
LAKON Indonesia Membawa Warisan dan Inovasi ke Panggung Utama Osaka World Expo
-
Siapa Rachquel Nesia? Aktris Muda yang Baru Resmi Menikah dengan Kevin Royano
-
Tak Perlu Bingung, Ini 5 Tips Mengunjungi Universal Studio Japan Saat Peak Season