Matamata.com - Barang mahal Nagita Slavina memang tidak ada habisnya untuk dibahas. Selalu saja ada koleksi istri Raffi Ahmad itu yang harganya luar biasa, termasuk anting yang baru-baru ini dipakainya.
Pada Minggu (25/4/2021), akun Instagram @fashion_nagitaslavina mengungkap bahwa anting ibunda Rafathar Malik Ahmad itu harganya menyentuh angka Rp195 juta.
Anting tersebut keluaran perusahaan perhiasan milik Valencia Tanoesoedibjo, Clemence Ellery. Dibuat di Hong Kong, produk perusahaan ini memakai emas 18 karat dan permata berkualitas tinggi.
Baca Juga:
Beda Sikap Nagita Slavina vs Ayu Ting Ting saat Kunjungi Rumah Artis
Makanya nggak heran nih harga anting Baguette Diamond Hoops pilihan Nagita dibanderol dengan harga yang nyaris senilai rumah dan mobil. Melihat fakta anting tersebut, netizen pun langsung heboh.
Bahkan ada yang mengira harga anting artis cantik itu hanya ratusan ribu. Apalagi model anting Nagita Slavina tersebut dinilai terlihat seperti aksesoris yang biasanya dijual di pasaran.
"195 juta yaaa pemirsa, Mashaa Allah, itu rumah gelantungan di kuping mama gigi, itu 1 anting ya, berati kalo sepasang 195 juta Di kali 2, permisi saya mau pingsan dulu," kata netizen.
Baca Juga:
Ayu Ting Ting Pernah Panik saat Telepon Nagita Slavina: Ngomong Apa Nih?
"Aku kira 195 rebu tak tamatin lagi kok 0nya lebihh, ya allah ternyata 195 jutaa. Efek puasa ya gini gak fokus," tutur yang lain.
"Gue kira anting aksesoris biasa, pertama liat kirain 195rb eh diperhatiin lagi kok nolnya banyak banget.. wkwk langsung nyut-nyut-nyutan nih kepala," sambung yang lain.
"Masya Allah roda empat nempel di lobang telinga mama gigi," pungkas yang lain.
Baca Juga:
Nagita Slavina Sempat Merengek ke Raffi Minta Jalani Program Bayi Tabung
Sementara itu, Nagita Slavina memang dikenal sebagai artis yang modis dan branded. Sederet koleksi barang fashion keluaran beragam merek kelas dunia dengan harga yang tentunya fantastis dimiliki olehnya.
Kecintaan Nagita kepada fashion pun membuat dirinya kerap digaet dalam berbagai acara merek-merek dunia. Acara peluncuran koleksi terbaru merek tertentu, pembukaan butik baru, hingga pemotretan adalah beberapa diantaranya. [Nur Khotimah]
Berita Terkait
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya
-
Wow! Momen HUT Rayyanza yang ke-3, Nagita Slavina Hadiahi sang Putra Playground di Bintaro Xchange Mall 2
-
Gelar Jajarans 'Around The World', Nagita Slavina Suka Kuliner Ala Korea
-
Raffi Ahmad Raih Penghargaan 'Presenter Paling Ngetop': Terima Kasih Buat Nagita Slavina
-
Rayakan HUT Pernikahan ke-10, Raffi Ahmad Ingin Tambah Momongan
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Febby Rastanty: Kenali Diri Sendiri Sebelum Menemukan Cinta Sejati
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya