Matamata.com - Penampilan Kevin Aprilio beberapa waktu belakangan ini kerap jadi sorotan. Pasalnya Kevin Aprilio transplantasi rambut yang bahkan diakuinya menjadi kado istimewa di ultahnya ke-31 tahun pada (7/4/2021) lalu.
Yup, Kevin Aprilio belum lama ini menjalani transplantasi rambut di bagian jidat dan jenggot. Bukan di Indonesia melainkan ia jauh-jauh ditemani istrinya, Vicy Melanie terbang ke Turki.
Kekinian, Kevin Aprilio membagikan potret terbarunya usai 1 bulan transplantasi rambut. Belum sempurna hasilnya, makanya Kevin mengaku masih malu-malu menunjukkan foto full face.
Baca Juga:
Kevin Aprilio Ultah ke-31, Transplantasi Rambut Jadi Kado Istimewa
Tampak Kevin mengiringi Widy Vierratale menyanyi di postingan terbarunya. Dia terlihat memakai topi dan mengaku masih malu-malu menujukkan hasil transplantasi karena memang belum sempurna.
"Pemanasan Vierratale @_widikidiw_ note: (Ini 1,5 bulan setelah transplan rambut. Belum jadi yaa. 6 bulan - 1 tahun baru jadi hehe jadi maklum masih malu fullface)," ujar suami Vicy Melanie itu di unggahannya semalam (11/5/2021).
Lewat Instagram Story, Kevin menjelaskan lebih lanjut soal perkembangan transplantasi rambutnya. Dia ngaku belum pede foto atau video, tapi karena kangen main musik, dia meminta penggemar maklum.
Baca Juga:
3 Potret Kevin Aprilio Kondangan usai Transplantasi Rambut, Manglingi!
Dia juga menjelaskan alasan kenapa pakai topi terus. Hal ini karena hasil transplan rambut di jidat dan belakangnya belum seimbang.
"Sudah 1 bulan setelah transplan rambut hehe. Sebetulnya belum pede video-video atau foto karena hasil real jadi setelah 6 bulan. Tapi kangen juga main-main musik jadi ya maklumin yaa haha. Oh iya kalau ada yang tanya kenapa pakai topi terus karena tumbuh antara transplan di jidat dan rambut di belakangnya belum seimbang (Karena baru 1 bulan setengah) hehe jadi kayak belum jadi. Hehe maklumi ya," katanya.
Kevin juga memposting potretnya di mobil saat memakai earphone. Kali ini dia tidak memakai topi tapi menutupi wajahnya.
Baca Juga:
8 Gaya Artis di Nikahan Aurel dan Atta, Kevin Aprilio Dipuji Macho Bingits
"Banyak temen-temen yang pengen lihat updatenya setelah transplan, ini hasil 1 bulan 15 hari setelah transplan rambut. Belum jadi ya guys hehe, pokoknya butuh 6 bulan sampai 1 tahun untuk hasil maksimal. Tapi saya semangat banget nunggu hasilnya," ujarnya lagi.
Saat ultah beberapa waktu lalu, Kevin menyadari kalau mungkin bagi sebagian orang, impiannya berhasil mewujudkan transplantasi rambut ini nggak penting, tapi ini membuatnya sangat bahagia. Dia juga mengungkap kalau banyak yang DM dirinya soal transplantasi yang mana ini membuktikan kalau banyak juga orang yang nggak percaya diri karena rambut.
"Mungkin untuk sebagian orang ini hal gak penting... Buat saya ini kado yang bikin saya sangat bahagia sih hahaha. Tapi yaa begitulah hidup, terkadang hal-hal yang belum lazim dilakukan/unik/aneh/kecil, bisa membahagiakan kita. Ya nggak bro sis? Percaya nggak percaya yang DM banyak banget pengen transplan, yang artis juga ada haha artinya kan sebenarnya ada juga lo orang yang memendam rasa tidak percaya diri karena rambut Hehe," papar putra Addie MS itu.
Berita Terkait
-
Koar-koar Dipecat Kevin Aprilio, Deryansha Ternyata Bukan Personil Asli Vierra
-
Heboh Deryansha Dipecat, Kevin Aprilio Akui Bertahun-tahun Tak Balas Chat Mantan Bassist Vierra: Emang Gak Follow
-
Menantu Hamil, Adie MS Beri Pujian: Kok Makin Cantik Ya?
-
Profil Widy Vierratale yang Terseret Masalah Virgoun, Dituding Jadi Orang Ketiga
-
Namanya Terseret Masalah Rumah Tangga Virgoun dan Inara Rusli, Widi Vierratale Bodo Amat
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya
-
Tawarkan Uang Rp300 Juta ke Agus Salim, Denny Sumargo Minta Jangan Kasih Tahu Farhat Abbas