Matamata.com - Regina Poetiray mengungkapkan kronologi meninggalnya ayah tercinta, Reggy Poetiray. Kondisi ayah Regina Poetiray memburuk setelah dinyatakan negatif Covid-19.
"Memang awalnya karena Covid-19. Papah itu di rumah sakit 6 Juli dan sempat dirawat di kamar inap. Akhirnya di tiga hari sempat drop, kemudian dibawa ke ICU. Papah di ICU ada 15 hari," kata Regina Poetiray, ditemui di Rumah Duka Sentosa, RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Kamis (22/7/2021).
Diduga organ tubuh ayahnya sudah lelah melawan virus corona. Sehingga sistem kekebelan tubuhnya melemah dan berdampak pada organ lainnya.
"Terus akhirnya sebenarnya badai Covid-19 memang sudah negatif, cuma subsistemnya papah mungkin istilahnya organnya sudah capek melawan Covid," imbuh Regina Poetiray.
"Akhirnya dibantu pasang ventilator karena sudah berat juga oksigennya. Ya pokoknya akhirnya virus dan bakterinya sudah kemana-mana dan melemahkan organ tubuh," ujar Reginia Poetiray.
Masuknya obat-obat Covid-19 berdampak pada lambung mendiang ayahnya. Menurut Regina Poetiray, sang ayah memang memiliki penyakit penyerta (komorbid) lambung.
"Memang papah ada penyakit bawaan di lambungnya. Jadi sebenarnya sempat drop karena obat yang masuk dan lambungnya nggak kuat karena obat covid dosisnya tinggi semua. Jadi lambungnya papah nggak kuat atau nggak bisa. Akhirnya dari situ ngerasa nggak kuat," kata Regina Poeteray menjelaskan.
Sebelum terpapar Covid-19 ayah Regina dalam kondisi sehat. Bahkan saat dinyatakan positif, sang ayah masuk dalam kategori pasien OTG.
"Iya dalam kondisi sehat. Sebenarnya dia OTG di Covid. Awalnya kena dari lambung," tuturnya.
Ayah Regina Poetiray, Reggy Poetiray menghembuskan napas terakhirnya pada Rabu (21/7/2021) malam.
Berita Terkait
-
'Nyanyi Untuk Diri Sendiri', Video TikTok Regina Putri Vokalis Geisha Malah Banjir Hujatan?
-
Suara Regina Geisha Dikritik Habis oleh Netizen, Dibandingkan dengan Momo: Mending Undur Diri
-
Profil Regina Poetiray, Vokalis Geisha yang Disorot Usai Gantikan Momo
-
Geisha Tegaskan Tak 'Tendang' Momo dengan Semena-mena, Sampai Beberkan Bukti: Kami Rasa Tak Ada Masalah
-
7 Adu Gaya Momo dan Regina Geisha, Sama-sama Suka Pakai Crop Top-Hot Pants
Terpopuler
-
Wamenhaj Coreat Enam Calon Petugas Haji karena Tak Jujur Soal Riwayat Penyakit
-
Prabowo Koreksi Desain IKN: Tambah Embung dan Perkuat Antisipasi Karhutla
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
-
Denmark Peringatkan AS: Upaya Rebut Greenland Bisa Jadi Lonceng Kematian NATO
-
Menteri PKP Targetkan Pembangunan Ratusan Rusun Subsidi Sepanjang 2026
Terkini
-
Bandit Tayang Perdana di JAFF 2025: Drama Aksi tentang Pelarian & Balas Dendam
-
Bukan Sekadar Nostalgia: Ini 3 Alasan Setting Film 'Rangga & Cinta' Tetap di Tahun 2000-an
-
LAKON Indonesia Membawa Warisan dan Inovasi ke Panggung Utama Osaka World Expo
-
Siapa Rachquel Nesia? Aktris Muda yang Baru Resmi Menikah dengan Kevin Royano
-
Tak Perlu Bingung, Ini 5 Tips Mengunjungi Universal Studio Japan Saat Peak Season