Matamata.com - Anak pertama Bambang Pamungkas, Jane Abel dikeluarkan dari Kartu Keluarga hingga membuat Jane menangis.
Pihak Bambang Pamungkas melalui kuasa hukumnya pun menanggapi hal tersebut sebagai reaksi yang berlebihan.
"Ya sebenarnya itu terlalu dilebih-lebihkan saja. Ya udah beberapa hari sebelumnya kan sudah ada rencana untuk memindahkan, karena si anak kan sekolah di Solo," ujar Z Khasannul selaku kuasa hukum Bambang Pamungkas saat dihubungi awak media, Senin (9/8/2021).
Baca Juga:
Jane Abel Ingin Penjelasan Bambang Pamungkas usia Dikeluarkan dari KK
Khasannul menjelaskan, Jane Abel bukan dikeluarkan dari KK, namun hanya dipindahkan ke KK milik tantenya di Solo. Hal ini dilakukan demi kepentingan kuliah Jane Abel yang berdomisili di Solo, Jawa Tengah.
"Awalnya dulu kan tinggal sama budenya, tinggal di Solo, sekolah dan kuliah di sana. Makanya diuruslah surat pindahnya. Nah kemudian baru proses kemarin kan gitu. Jadi nggak ada bahasanya didepak, gitu," kata Khasannul menjelaskan.
Bambang Pamungkas diakui melakukan penghapusan Jane Abel dari Kartu Keluarga semata untuk mempermudah proses administrasi pendidikan Jane Abel di Solo. Apalagi, Jane Abel dan Bambang Pamungkas memang tak pernah tinggal dalam satu rumah selama ini.
Baca Juga:
Anak Bambang Pamungkas Menangis Usai Didepak dari KK: Aku Sakit Hati
"Ya kan memang dia sekolah di sana jadi untuk mempermudah administrasi aja. Lagian kan memang nggak pernah satu rumah juga kan," ucapnya.
Proses pemindahan kartu keluarga ini juga belum selesai seutuhnya. Sebab, hal itu baru dilakukan beberapa bulan lalu.
"Kalau jadinya itu belum ingat benar ya, cuma tahun ini Mei ya," katanya
Baca Juga:
Didepak dari KK, Jane Abel Ngaku Tak Dibukakan Pintu Bambang Pamungkas
Seperti diberitakan sebelumnya, Jane Abel menyadari namanya tidak terdaftar di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) wilayah tempat tinggalnya di Jakarta. Ia mengetahui hal itu saat terus menerus gagal memperbarui aplikasi ojek online.
Usai mencari tahu ke RT dan lurah setempat, Jane Abel baru mengetahui ayahnya telah menghapus namanya dari Kartu Keluarga. Hal itu diakuinya dilakukan tanpa pemberitahuan dan saat ia sudah hampir lulus dari kuliahnya di Solo.
Pasrah, Jane Abel pun akan mengurus sendiri KK-nya yang baru untuk di Jakarta, meski tak lagi satu alamat dengan ayahnya. Jane Abel diketahui adalah anak pertama Bambang Pamungkas dari mantan istri pertama, sebelum menikah dengan istri keduanya, Tribuana Tungga Dewi.
Baca Juga:
Dihapus dari Kartu Keluarga, Jane Abel Anak Bambang Pamungkas Syok
Berita Terkait
-
Akui Lakukan Percobaan Akhiri Hidup, Jane Abel Anak Bambang Pamungkas: Rasanya Melayang
-
Jane Abel Sakit Hati Tahu Ibu Tirinya Muka Dua usai Dilarang Ketemu Bambang Pamungkas
-
Terungkap Kronologi Jane Abel Bisa Dikeluarkan dari KK Bambang Pamungkas
-
8 Atlet Bola Indonesia Jadi Bintang Iklan, Modalnya Prestasi Bukan Cuma Ganteng
-
Kagetkan Netizen, Jane Abel Anak Bambang Pamungkas Sudah Menikah dan Punya Anak
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar