Matamata.com - Deddy Corbuzier jadi salah satu artis yang berpengaruh di tanah air. Siapa yang nggak kenal sama sosok kharismatik yang satu ini.
Deddy Corbuzier sendiri memiliki kesibukan buat konten Youtube yaitu podcast. Ia pun kenal dengan beberapa sosok yang terkenal dari artis hingga pejabat, bahkan bisa hadir di konten podcast miliknya.
Nikita Mirzani pun sempat tanya ke Deddy Corbuzier soal tawaran kerja sama maupun masuk politik. Sosok yang punya otot besar ini pun buka suara.
"Diajak kerjasama terselubung tidak, kalau gabung partai sering," ungkap Deddy Corbuzier lewat Youtube channel CrazyNikmirReal.
"Emang nggak mau masuk partai?" tanya Nikita Mirzani heran.
Deddy Corbuzier lantas mengatakan jika dirinya lebih suka ngomong bebas daripada dikira mewakili partai atau lembaga tertentu.
"Nggak, kalau gue masuk partai, masuk lembaga apapun itu nanti suara gue dibilang mewakilkan. Gue nggak bisa berbicara bebas, sedangkan gue lebih suka bisa bebas berbicara didengar orang banyak," kata Deddy Corbuzier.
Soal jadi anggota partai politik, Deddy Corbuzier menegaskan tak mau untuk saat ini. Ia tak tahu apakah akan ada di posisi tertarik berpolitik.
"Gue selalu bilang nggak mau berpolitik, tapi bukan sampai mati nggak mau politik. Gue nggak akan tau, tapi kalau lo nanyanya sekarang, nggak gue nggak mau. Tidak, tidak pengen dan tidak mau," katanya.
Wah, ternyata Deddy Corbuzier tak mau jadi anggota partai karena ingin bebas berpendapat nih.
Berita Terkait
-
PKB Sebut Pertemuan Empat Pimpinan Parpol Bahas Percepatan Rehabilitasi Bencana Sumatera
-
Resmi! Sabrina Chairunnisa Gugat Cerai Deddy Corbuzier
-
Reza Gladys Melawan di Persidangan, Bikin Nikita Mirzani dan Pengacara Terdiam
-
Siap Bongkar Fakta di Persidangan, Nikita Mirzani Hadapi Bos Skincare Reza Gladys
-
Tetap Bersinar di Balik Jeruji, Dinar Candy Ungkap Nikita Mirzani Ceria dan Glowing di Penjara
Terpopuler
-
Dukung Makan Bergizi Gratis, Wamenkop Minta Koperasi Pesantren Pasok Kebutuhan Pangan Lokal
-
Kejar Target 372 Unit Layanan Gizi di Kaltim, BGN Bakal Serap 18.600 Tenaga Kerja Lokal
-
Gerbang Rafah Segera Dibuka, PBB Berharap Bantuan Kargo Bisa Segera Masuk Gaza
-
Coret Pejabat Tinggi, Menteri Haji: Petugas Haji Daerah Maksimal Eselon IV Agar Fokus Melayani
-
Menkes Budi Gunadi Tinjau RSUD Maba, Pastikan Kesiapan Layanan Kesehatan di Halmahera Timur
Terkini
-
Bandit Tayang Perdana di JAFF 2025: Drama Aksi tentang Pelarian & Balas Dendam
-
Bukan Sekadar Nostalgia: Ini 3 Alasan Setting Film 'Rangga & Cinta' Tetap di Tahun 2000-an
-
LAKON Indonesia Membawa Warisan dan Inovasi ke Panggung Utama Osaka World Expo
-
Siapa Rachquel Nesia? Aktris Muda yang Baru Resmi Menikah dengan Kevin Royano
-
Tak Perlu Bingung, Ini 5 Tips Mengunjungi Universal Studio Japan Saat Peak Season