Matamata.com - Putra Nagita Slavina dan Raffi Ahmad, Rafathar Malik Ahmad memang dekat banget dengan pengasuhnya. Pengasuh yang akrab disapa Mbak Lala itu memang sudah bekerja dengan pasangan berjuluk Sultan Andara itu sejak Rafathar lahir.
Saking lengketnya dengan sang pengasuh, Rafathar bahkan tak mau ditinggal Mbak Lala bila kelak sang pengasuh menikah. Dia mau diasuh Mbak Lala sampai 20 tahun.
"Sampai Aa' umur 20 tahun (dijagain Mbak Lala). Aa' pengen lihat Mbak Lala tua soalnya," kata Rafathar di channel YouTube Mama Rieta belum lama ini.
Nggak heran Rafathar ikut bahagia saat Mbak Lala ulang tahun hari ini (13/11/2021). Hal itu terungkap di Instagram Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
Raffi mengunggah video singkat saat Rafathar memeluk hangat Mbak Lala yang lagi ultah. Sang pengasuh tampak memegang kue ulang tahun sambil merangkul Rafathar.
"Selamat ulang tahun Mbak Lala," kata Rafathar manis meskipun gengsi membubuhkan kata sayang di akhir ucapannya.
"Makasih ya boss," jawab Mbak Lala sambil mengecup kening Rafathar.
Raffi Ahmad tak lupa memberikan ucapan selamat ulang tahun ke pengasuh anaknya itu. Dia menyinggung soal jodoh Mbak Lala.
"Happy Bday @shela_lala96. Siapa yang mau jadi jodohnya Lala ? hehe," ucap Raffi Ahmad pada captionnya.
Postingan Rafathar peluk Mbak Lala di hari ulang tahun itu banjir komentar netizen. Mereka juga ikut mengucapkan selamat ulang tahun dan gemas dengan kedekatan keduanya.
"Happy birthday mba Lala kesayangan Rafathar," kata Donna Agnesia.
"Dari bayi diurus mba Lala, Rafathar," kata yang lain.
"Selamat ulang tahun mba lala.. Sehat selalu ya.. Lancar kuliahnya.. Rezeki lancar.. Amin," timpal lainnya.
"Selamat ulang tahun mba Lala kesayangan Aa," kata netizen.
"Bahagianya mba Lala," kata lainnya.
Berita Terkait
-
Gibran Rakabuming Apresiasi Konser Amal dan Film Timur untuk Korban Bencana Sumatera
-
Peduli Bencana Alam di Sumatera, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Kirim Bantuan Rp15 Miliar
-
Raffi Ahmad Tegaskan Storytelling Jadi Kunci Eratkan Hubungan Orang Tua dan Anak
-
Beri Hadiah Ratusan Juta, Raffi Ahmad dan Nagita Gandeng Legenda Sepak Bola Italia di 'Padel Wars'
-
Raffi Ahmad dan Thariq Halilintar Juara Umum Padel 'TOSI 2025': Berkat Doa Istri
Terpopuler
-
Istana: RUU Penanggulangan Disinformasi dan Propaganda Asing Masih Sebatas Wacana
-
Wamenhaj Coreat Enam Calon Petugas Haji karena Tak Jujur Soal Riwayat Penyakit
-
Prabowo Koreksi Desain IKN: Tambah Embung dan Perkuat Antisipasi Karhutla
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
-
Denmark Peringatkan AS: Upaya Rebut Greenland Bisa Jadi Lonceng Kematian NATO
Terkini
-
Bandit Tayang Perdana di JAFF 2025: Drama Aksi tentang Pelarian & Balas Dendam
-
Bukan Sekadar Nostalgia: Ini 3 Alasan Setting Film 'Rangga & Cinta' Tetap di Tahun 2000-an
-
LAKON Indonesia Membawa Warisan dan Inovasi ke Panggung Utama Osaka World Expo
-
Siapa Rachquel Nesia? Aktris Muda yang Baru Resmi Menikah dengan Kevin Royano
-
Tak Perlu Bingung, Ini 5 Tips Mengunjungi Universal Studio Japan Saat Peak Season