Tinwarotul Fatonah Ismail | MataMata.com
Roro Fitria dan calon suaminya, Andre Irawan [Matamata.com/Ismail]

Matamata.com - Roro Fitria menjelaskan akan segera menikah dengan Andre Irawan dalam waktu dekat. Pernikahan mereka mengusung campuran dua adat, yakni Jawa dan Betawi.

"Kami mengusung dua budaya, jadi akan ada Jawa Keraton yang mengusung mas Andre dan adat Betawi juga," kata Roro di kawasan, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Jum'at (24/12/2021).

Roro Fitria dan calon suaminya, Andre Irawan [Matamata.com/Ismail]

Nantinya ketika akad nikah, lebih dulu dibuka dengan tradisi palang pintu khas Betawi.

Baca Juga:
8 Potret Terbaru Roro Fitria Usai Berhijab, Alis Cetar Bikin Salfok

"Kemudian membawa seserahan, setelah itu akan ada parade mobil pengantin masuk," ujarnya.

Nuansa Betawi lainnya juga hadir lewat tarian Ronggeng Blantek. Roro Fitria senang karena pernikahannya begitu kental dengan kebudayaan asli Indonesia.

Roro Fitria dan calon suaminya, Andre Irawan [Matamata.com/Ismail]

Selain itu, di acara resepsi, nantinya ada sesi pemotongan nasi tumpeng untuk syukuran hari lahir Roro Fitria.

Baca Juga:
Roro Fitria Segera Menikah, Sosok Calon Suaminya Dibongkar Sahabat

"Ada juga pemotongan tumpeng ulang tahun ada roti buaya juga," kata Roro.

Potret Terbaru Roro Fitria Usai Berhijab. (Instagram/roro.fitria1989)

Roro Fitria dan Andre Irawan akan menikah pada 29 Desember mendatang. Pernikahan mereka digelar di Hotel Grand Kemang, Jakarta Selatan.

Baca Juga:
Video: Mongol Stres Akui Naksir Roro Fitria sampai Bela-belain Beli Ferrari

Load More