Ismail | MataMata.com
Fakta Uus (Instagram/uusbiasaaja)

Matamata.com - Uus kembali menjadi sorotan usai mengungkapkan keengganannya membuat konten bareng Atta Halilintar. Ia bahkan sampai menyebutkan bahwa haram baginya kolab bareng Atta. Hal ini ia ungkap saat hadir dalam YouTube 3 Second.

Akibatnya Uus pun menjadi sasaran kemarahan netizen. Hal ini bukan kali pertama bagi Uus, ia sudah cukup sering melontarkan komentar yang mengundang kontroversi. Komika satu ini memang sudah sering jadi bulan-bulanan netizen karena kontroversi yang ia lakukan.

Sejumlah fakta Uus pun kembali dikulik oleh netizen karena pernyataannya tentang ngonten bareng Atta itu. Penasaran apa saja fakta Uus? Langsung simak ulasannya berikut ini yuk.

1. Mengaku Ateis

Baca Juga:
Wirda Mansur Gemetar Bertemu Menteri PPN, Posisi Duduknya Digunjing: Apa Nggak Kebalik?

Fakta Uus (Instagram/uusbiasaaja)

Pemilik nama asli Rizky Firdaus Wicaksana ini mengaku sebagai seorang ateis. Ia menjadi ateis dan mempelajari semua agama yang ada yaitu Kristen, Hindu, Buddha. Hal ini ia lakukan untuk mencari kebenaran akan adanya Tuhan.

2. Singgung Hijabers Fans K-Pop

Fakta Uus (Instagram/uusbiasaaja)

Uus pernah jadi bulan-bulanan fans K-Pop karena menyinggung hijabers yang menjadi fans K-Pop. Ia pernah menuliskan cuitan tentang keprihatinannya pada banyaknya hijabers yang doyan nonton konser K-Pop. Alhasil Uus pun dikeroyok fans K-Pop. Mereka menyudutkan Uus hingga nama Uus menjadi trending di Twitter dengan taggar #RIPUus.

Baca Juga:
10 Potret Lovely, Anak Angel Karamoy yang Makin Cantik di Usia 14 Tahun

3. Hina Artis Korea

Fakta Uus (Instagram/uusbiasaaja)

Seolah tidak kapok dengan pengalamannya diserang fans K-Pop, Uus kembali berulah dengan menghina artis Korea. Cuitannya ini sebenarnya masih berhubungan dengan fakta sebelumnya. Uus pernah menyebut nama Siwon, GD, hingga Seung Ri eks BIGBANG. Cuitannya ini pun kembali membuat para fans K-Pop berang.

4. Jadi Ayah Setelah 6 Bulan Menikah

Baca Juga:
9 Potret Terbaru Catherine Wilson, Sempat Gemuk Kini Tubuhnya Kembali Langsing

Fakta Uus (Instagram/uusbiasaaja)

Uus menikah dengan Kartika pada 19 Maret 2016 silam. Tak berselang lama, hanya enam bulan setelah pernikahan Uus resmi menjadi ayah dari anak yang Kartika lahirkan. Kartika melahirkan anak pertamanya dengan Uus pada 9 September 2016. Hal ini tentu saja mengundang isu miring perihal kehamilan di luar nikah yang dialami oleh Kartika. Walau demikian, Uus tidak ambil pusing dan tetap bahagia dengan keluarga kecilnya.

5. Pamer Foto Seksi Istri

Fakta Uus (Instagram/uusbiasaaja)

Uus pernah dihujat netizen karena memamerkan potret seksi sang istri. Dalam potret yang diunggah Uus, terlihat bahwa Kartika mengenakan busana dengan belahan dada rendah sehingga memperlihatkan bagian dadanya. Namun Uus dengan percaya diri justru memposting foto tersebut.

Baca Juga:
8 Aktor Indonesia Ulang Tahun Bulan Maret, Reza Rahadian Kembaran dengan Bintang Legendaris

6. Singgung Habib Rizieq

Fakta Uus (Instagram/uusbiasaaja)

Uus kembali menuai kontroversi dan ancaman dari netizen. Hal ini karena ia menyinggung Habib Rizieq dalam kicauannya di Twitter. Tidak merasa cemas atas ancaman dan serangan netizen, Uus justru terus melanjutkan kicauannya itu.

7. Diberhentikan dari Program Televisi

Fakta Uus (Instagram/uusbiasaaja)

Buntut dari cuitannya yang dianggap menghina Habib Rizieq, Uus akhirnya diberhentikan dari dua program televisi yang ia pandu. Inbox dan Opera Van Java (OVJ) memutuskan untuk memberhentikan Uus sebagai salah satu pengisi acaranya pada 24 Januari 2016 silam. Uus pun kembali membuat tweet bahwa dirinya akhirnya jadi pengangguran.

8. Haramkan Ngonten Bareng Atta

Fakta Uus (Instagram/uusbiasaaja)

Tak kapok dengan semua pengalaman dari omongannya, Uus kembali bikin kontroversi dengan menyebut haram untuk bikin konten bareng Atta Halilintar. Kendati Atta Halilintar tidak menanggapi komentar Uus tersebut, namun netizen sudah terlanjur kesal dan jengah dengan ulah Uus. Para netizen pun ramai-ramai mengritik Uus.

9. Rajin Puasa Senin Kamis

Fakta Uus (Instagram/uusbiasaaja)

Lepas dari semua fakta sebelumnya, siapa sangka dulu Uus sangat rajin menjalankan puasa Senin Kamis. Fakta ini cukup mengejutkan mengingat Uus pernah mengaku sebagai seorang ateis.

Itulah sejumlah fakta Uus yang sering membuat kontroversi. Kontroversi terbarunya adalah mengharamkan ngonten bareng Atta Halilintar. Bagaimana menurutmu?

Kontributor: Safitri Yulikhah
Load More