Matamata.com - Fuji diketahui sedang menjalankan ibadah umrah bersama sang pacar Thariq Halilintar. Tepat beberapa hari menjelang datangnya bulan Ramadhan, Fuji dan Thariq berangkat ke Tanah Suci bersama rombongan teman-teman mereka.
Saat berada di sana, Fuji tampak rajin membagikan momen-momen ibadahnya. Dalam cuplikan video yang diunggah oleh akun Instagram @rumpi_gosip, Fuji mengaku sangat senang bisa menjalankan ibadah umrah untuk pertama kalinya.
"Perasaannya campur aduk, pertama kali (umrah) putaran pertama biasa aja, yang kedua ingat Almarhumah (Vanessa) justru itu lah," ujar Fuji.
Tak hanya itu, Fuji juga merasa terharukarena teringat pada almarhumah kakak iparnya, Vanessa Angel. Meskipun begitu Fuji lega karena bisa mewujudkan satu impian Vanessa yang belum terwujud.
Fuji menerangkan bahwa Vanessa sempat berkeinginan untuk mengajak Ida, baby sitter Gala untuk berangkat umrah.
"Soalnya Kak Vanes dulu pas semasa hidup pengen bawa ini, Mbak Ida, mbak aku dari awal kak Vanes belum hamil, katanya pengen banget ajak Ida umrah," lanjut Fuji.
"Sekarang (berangkat umrah) sama aku," ujar Fuji sambil tercekat ingin menangis.
Fuji pun tampak menahan tangisannya. Ia juga merangkul Ida yang ia ajak serta untuk menjalankan ibadah umrah bersama.
Melihat video tersebut para netizen lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka memuji sosok Fuji yang bisa mewujudkan keinginan almarhumah Vanessa.
"Fuji hatinya tulus ngurus alm kakaknya dan gala selama masih hidup sampai udah meninggal, dia kabulin semua keinginan kakaknya," tulis seorang netizen, "Satu per satu keinginan almarhumah dan almarhum kakaknya diwujudkan sama keluarga dan teman-temannya semasa hidup," sahut netizen lain.
"Umur muda tapi pikiran dewasa," tulis salah satu netizen, "Liat tuh Fuji sama mbaknya kayak sama teman, anak baik," ujar netizen.
Berita Terkait
-
Menhaj Tegaskan Petugas Haji Dilarang 'Layani Atasan', Fokus Mutlak pada Jemaah
-
Musim Haji 2026, Garuda Indonesia Siapkan 15 Armada untuk 102 Ribu Jemaah
-
Dikabarkan Putus Cinta, Verrell Bramasta Ungkap Hubungan Asmaranya dengan Fuji
-
UU Haji dan Umrah Disahkan, Wamen PANRB: Langkah Strategis Tingkatkan Pelayanan Jamaah
-
RUU Haji Disepakati, DPR Sebut Terobosan Baru Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah
Terpopuler
-
Piala Asia 2026: Timnas Futsal Indonesia Gelar Dua Uji Coba Tertutup Lawan Tajikistan dan Jepang
-
Istana: RUU Penanggulangan Disinformasi dan Propaganda Asing Masih Sebatas Wacana
-
Wamenhaj Coreat Enam Calon Petugas Haji karena Tak Jujur Soal Riwayat Penyakit
-
Prabowo Koreksi Desain IKN: Tambah Embung dan Perkuat Antisipasi Karhutla
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
Terkini
-
Bandit Tayang Perdana di JAFF 2025: Drama Aksi tentang Pelarian & Balas Dendam
-
Bukan Sekadar Nostalgia: Ini 3 Alasan Setting Film 'Rangga & Cinta' Tetap di Tahun 2000-an
-
LAKON Indonesia Membawa Warisan dan Inovasi ke Panggung Utama Osaka World Expo
-
Siapa Rachquel Nesia? Aktris Muda yang Baru Resmi Menikah dengan Kevin Royano
-
Tak Perlu Bingung, Ini 5 Tips Mengunjungi Universal Studio Japan Saat Peak Season