Matamata.com - Peristiwa detik-detik Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara mengantarkan Baby Djiwa dibaptis telah dibagikan melalui Instagram pada Sabtu (21/5/2022). Nadine, Dimas, dan Baby Djiwa tampak kompak mengenakan pakaian serba putih.
Nadine Chandrawinata membagikan detail busana yang dikenakan Baby Djiwa. Terdapat sulaman nama Nadine dan Djiwa beserta tanggal keduanya dibaptis dalam busana tersebut.
Rupanya baju yang dikenakan Baby Djiwa juga yang dipakai Nadine Chandrawinata saat dibaptis pada 38 tahun silam. Potret Nadine saat bayi dengan pakaian yang sama pun ikut dibagikan.
Baca Juga:
Baby Djiwa Dibaptis, Nadine Chandrawinata Berterima Kasih Keluarga Dimas Anggara Mau Datang
"Bahagia, Djiwa bisa pakai dress yang kupakai saat bayi juga, yes 38 tahun," tulis Nadine Chandrawinata dalam caption unggahannya di Instagram.
Gara-gara itu, para netizen dibuat takjub dengan busana yang dikenakan baby Djiwa.
"Bajunya masih awet banget disimpan kak," komentar netizen.
Baca Juga:
5 Momen Ulang Tahun Nadine Chandrawinata, Tulisan di Kue Ultah Lucu Abis
Dalam momen pembaptisan Baby Djiwa, tampak si kembar Marcel Chandrawinata dan Mischa Chandrawinata adik Nadine juga ikut hadir. Dua aktor kenamaan Tanah Air tersebut juga kompak berbusana putih sesuai dress code acara pembaptisan.
Yang paling menyejukkan, keluarga Dimas Anggara pun ikut hadir dalam proses pembaptisan Baby Djiwa. "Terima kasih @dimsanggara and fam," tulis Nadine Chandrawinata yang tak lupa berterima kasih kepada mertua dan iparnya.
Seperti diketahui, Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara menjalani pernikahan beda agama. Meski tak pernah blak-blakan membahas soal kepercayaan, Dimas disinyalir masih menganut agama Islam. Bahkan saat Djiwa lahir, Dimas sempat melantunkan azan di telinga sang putri.
Baca Juga:
6 Artis Temani Pasangan Lebaran Meski Beda Agama, Nadine Chandrawinata hingga Rio Febrian
Di momen spesial tersebut, Nadine Chandrawinata juga menuliskan pesannya untuk sang putri. "Jadilah garam dan terang ya nak bagi orang-orang sekitarmu," tutur Nadine disertai emoji Dove of Peace (merpati perdamaian).
Momen pembaptisan Baby Djiwa rupanya berhasil menjawab pertanyaan publik. Selama ini, publik memang kerap penasaran mengenai agama anak artis yang menikah dengan perbedaan keyakinan.
"Bahwa djiwa bukan muslim," komentar akun @rahma***.
Baca Juga:
8 Gaya Nadine Chandrawinata Momong Baby Djiwa, Suka Beri Pijatan Sebelum Tidur
"Ngikut mamanya ya," ujar akun @kaha***.
"Suka banget sama keluarga Kak Nadine benar-benar toleransi agamanya bagus. Andai semua orang seperti ini tidak harus memaksakan untuk seagama, pasti selalu damai sejahtera. Happy Baptism Djiwa!" tulis akun @phanda***.
Berita Terkait
-
Potret Pembaptisan Putri Kedua Dimas Anggara dan Nadine Chandrawinata, Kenakan Dress Cantik Turun Temurun
-
Digelar Sederhana di Rumah, Berikut 8 Momen Ulang Tahun Djiwa Anak Nadine Chandrawinata
-
Dimas Anggara Dan Nadine Chandrawinata Rayaan Ultah Putrinya, Banjir Pujian: Kece Badai
-
9 Potret Keluarga Artis Sambut Natal 2023, Ada yang Rayakan di Luar Negeri
-
Ada Dimas Anggara hingga Atta Halilintar, Ini 10 Artis Pria Jadi Ayah Dua Anak di Tahun 2023
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya
-
Tawarkan Uang Rp300 Juta ke Agus Salim, Denny Sumargo Minta Jangan Kasih Tahu Farhat Abbas