Nur Khotimah Yuliani | MataMata.com
Deddy Corbuzier - Denny Sumargo. (Instagram/@mastercorbuzier/@sumargodenny)

Matamata.com - Deddy Corbuzier selalu tampil botak sejak beberapa tahun terakhir. Penampilan tersebut rupanya membuat Denny Sumargo penasaran. Kira-kira, apa alasan Deddy Corbuzier selalu tampil botak?

"Kenapa lu nggak bisa punya rambut?" ujar Denny Sumargo kepo seperti dikutip dari YouTube pribadinya, Senin (20/6/2022).

Deddy Corbuzier dan Denny Sumargo [Podcast Denny Sumargo]

Deddy Corbuzier menjelaskan bahwa rambutnya masih bisa tumbuh. Hanya saja, ayah satu anak itu selalu mencukurnya setiap hari agar selalu plontos.

Baca Juga:
7 Artis Jago Melukis Hasilnya Nggak Kalah Keren dengan Pelukis Profesional

"Bisa, gue tuh suka bercanda botak gue nasib. Padahal nggak, rambut tuh numbuh, cuman gue botakin tiap hari," balas Deddy Corbuzier.

Deddy Corbuzier mengaku lebih nyaman dengan kepala plontos dibanding memiliki rambut. Sebab menurutnya, menjadi botak membuatnya lebih efisien.

"Karena enak bos, bukan cocok (botak), gue nggak perlu keramas, gue mandi guyur air selesai. Gue juga merasa lebih bagus nggak ada rambut," ujar Deddy Corbuzier lagi.

Baca Juga:
Bukan Sembarang Harta, Aset Tamara Bleszynski yang Digelapkan Ternyata Warisan Orang Tua

Deddy Corbuzier di podcast Denny Sumargo.

Meski demikian, bukan hal mudah saat pertama kali memutuskan untuk menjadi botak. Kala itu, Deddy yang ingin mengubah imej sebagai pesulap, sempat terpatung di depan cermin selama satu jam sebelum akhirnya mencukur habis rambutnya untuk pertama kali.

"Tapi pertama kali gue cukur gue juga nggak tahu (akan nyaman), deg-degan. Gue waktu itu pegang cukuran ada sejam kali, pikiran gue kalau ini salah tarik kan panjul ya, penyok, gue lihatin kaca, kalau salah gimana, mikir..mikir, akhirnya nggak pakai mikir langsung tarik aja, srekk," katanya.

Selesai mencukur habis rambutnya, Deddy Corbuzier sempat kaget. Sebab, saat ia memegangnya, kulit kepalanya terasa lembek sebelum akhirnya mengeras seperti sekarang.

Baca Juga:
Rachel Vennya Disuruh Pilih Okin atau Salim Nauderer, Jawabannya Disorot: Ya Jelaslah!

"Dan yang gue kaget pas botak ternyata kulit kepala kita tuh lembut banget, selama ini kan ada rambut. Gue tuh butuh proses 2 bulan sampai ini kulit kepala keras," pungkas Deddy Corbuzier.

Load More