Yohanes Endra | MataMata.com
Sumber Kekayaan Erina Gudono (Instagram/erinagudono)

Matamata.com - Setelah putus dari Felicia Tissue, Kaesang Pangarep sepertinya sudah mulai membuka hati. Erina Gudono belakangan dipercaya sebagai wanita yang telah merebut hati Kaesang Pangarep, putra bungsu Presiden Joko Widodo.

Bahkan baru-baru ini, tersiar kabar apabila Erina Gudono dan Kaesang Pangarep akan segera menikah. Hal itu diduga dari unggahan Kahiyang Ayu, kakak Kaesang Pangarep, yang menyebut mereka sudah "one step closer (selangkah lebih dekat)".

Berbagai hal tentang Erina Gudono lantas diburu. Seperti apa latar belakang Erina Gudono yang digadang-gadang bakal menjadi menantu Presiden Jokowi yang terakhir? Simak ulasan mengenai sumber kekayaan Erina Gudono yang banyak dicari berikut ini.

Baca Juga:
9 Artis Pernah Dirias MUA Marlene Hariman, Maudy Ayunda Hingga Erina Gudono

1. Asia Analyst di J.P. Morgan

Sumber Kekayaan Erina Gudono (Instagram/erinagudono)

Berdasarkan profil di Linkedin, Erina Gudono saat ini bekerja sebagai Finance Analyst di J.P. Morgan. Erina Gudono sudah bekerja di perusahaan global dalam layanan keuangan untuk perusahaan, pemerintah, dan institusi penting dunia tersebut selama 1 tahun.

Sebelum di J.P. Morgan, Erina Gudono diketahui pernah bekerja di Bank Indonesia sebagai Project at Payment System Policy Departement dan Assistant Manager Apprenticeship. Erina Gudono juga pernah menjadi Associate Brand Strategist di Tokopedia.

Baca Juga:
Kahiyang Umumkan Kaesang dan Erina Gudono 'One Step Closer', Netizen Girang: Yogyakarta Siap-siap Mantu

Untuk diketahui, Erina Gudono merupakan lulusan Universitas Gadjah Mada (UGM) jurusan Manajemen. Pendidikan Erina Gudono dilanjutkan ke jenjang S2 di Universitas Columbia jurusan Administrasi Publik.

2. Puteri Indonesia

Sumber Kekayaan Erina Gudono (Instagram/erinagudono)

Erina Gudono merupakan Puteri Indonesia DIY 2022. Keikutsertaan Erina Gudono sebagai Puteri Indonesia membuat followers Instagram miliknya menjadi lebih dari 84 ribu akun hingga Agustus 2022. Jumlah tersebut tentu juga didukung dengan statusnya sebagai pacar Kaesang Pangarep ya!

Baca Juga:
Makeup 17-an Erina Gudono Bikin Terpana: Calon Mantu RI 1 Cantik Banget!

Erina Gudono terpilih menjadi Puteri Indonesia DIY 2022 bukan hanya karena kecantikan dan kecerdasannya, melainkan juga kepedulian akan isu sosial. Di tengah kesibukannya, Erina Gudono masih menjadi advokat pendidikan inklusif di Takesbook Indonesia, Komunitas Sekolah Marjinal, dan Harapan Fian Yogyakarta.

3. Selebgram

Sumber Kekayaan Erina Gudono (Instagram/erinagudono)

Kepopuleran Erina Gudono mau tak mau menjadikannya sebagai selebgram. Namun berbeda dengan selebgram yang lain, Erina Gudono tak banyak menerima endorse sejauh ini. Sebaliknya, Erina Gudono lebih banyak membagikan seminar-seminar penting yang dihadirinya sebagai bagian dari Puteri Indonesia.

Baca Juga:
Erina Gudono Banjir Pujian usai Spill Makeup 17-an: Calon Mantu RI 1 Cantik Sekali

4. Anak Profesor

Sumber Kekayaan Erina Gudono (Instagram/erinagudono)

Dari nama belakangnya, Erina Gudono bisa ditebak memang satu dari empat buah hati almarhum Profesor Gudono. Prof. Dr. Gudono, MBA dulunya merupakan dosen di departemen Akuntansi UGM. Profesor Gudono meninggal dunia pada 22 Juli 2016.

Nah itu dia berbagai sumber kekayaan Erina Gudono kekasih Kaesang Pangarep. Bagaimana pendapatmu?

Kontributor: Neressa Prahastiwi
Load More