Matamata.com - Ramon Papana digugat Komunitas Stand Up Indonesia atau lebih dikenal Stand Up Indo karena telah mematenkan Open Mic sebagai merek dagang.
Disebutkan bahwa Ramon Papana resmi mendaftarkan Open Mic ke Direktorat Kekayaan Intelektual sejak 5 Juni 2015 dengan nomor pendaftaran IDM000477953.
Ramon Papana mendaftarkan Open Mic sebagai acara hiburan radio dan hiburan televisi miliknya. Hal ini dianggap meresahkan oleh para komika Tanah Air.
Baca Juga:
Sinopsis Honest Candidate 2, Film Komedi Baru yang Dibintangi Ra Mi Ran Sampai Kim Moo Yeol
Lantas siapakah Ramon Papana? Inilah profil dan biodata Ramon Papana, sosok yang menuai kritik Komunitas Stand Up Indonesia.
Profil dan Biodata Ramon Papana
Ramon Papana lahir pada 1 April 1957 di Jakarta. Pemilik nama lengkap Ramon Papana Tommybens ini merupakan seorang entertainer Indonesia yang dikenal karena kreativitasnya.
Baca Juga:
5 Artis Beri Hadiah Mewah ke Pegawai, Ada yang Kasih Tiket Umrah hingga Berlian
Ramon Papana mulai terjun ke dunia entertainment sebagai musisi. Ramon pernah bergabung dengan beberapa grup musik rock di Bandung dan Jakarta. Pria 65 tahun itu merupakan ayah dari komika Ade Namnung.
Karier Ramon Papana di Dunia Stand Up Comedy
Ramon Papana pernah menimba ilmu di Jerman dan Inggris. Di sana, dia mempelajari tentang entertainment, yakni sebagai disjoki. Ramon sempat bekerja di beberapa diskotik terkenal di Jerman, Belanda, dan Swiss.
Baca Juga:
Hampir Satu Tahun Lumpuh, Anak Ungkap Kondisi dan Potret Terbaru Tukul Arwana hingga Banjir Doa
Pulang ke Tanah Air, Ramon Papana menjadi sosok penting dalam perkembangan stand up comedy di Indonesia. Dia adalah pendiri Comedy Cafe, kafe sekaligus wadah bagi para komika untuk open mic pada 1997 silam.
Ramon Papana juga aktif membagikan ilmunya melalui workshop tentang stand up comedy. Dia mencetuskan ide agar penampilan stand up comedy dalam open mic di Comedy Cafe direkam untuk diunggah ke YouTube.
Pada 2003, Ramon Papana memimpin EKOMANDO Production bersama Eko Patrio dan melahirkan banyak tayangan menghibur. Ramon juga membuat beberapa produksi komedi, seperti Dongeng Langit, Lenong Rumpi, hingga Obladi Oblada.
Baca Juga:
Pesulap Merah Jawab Tantangan Adu Tembak Habib Jindan: Kalau Enggak Percaya, Datang ke Polisi
Digugat Komunitas Stand Up Indonesia
Ramon Papana digugat Komunitas Stand Up Indonesia pada Kamis (26/8/2022) karena mematenkan Open Mic sebagai merek dagang. Gugatan didaftarkan di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.
Para komika seperti Adjis Doa Ibu hingga Ernest Prakasa menilai pendaftaran Open Mic sebagai merek dagang oleh Ramon Papana merugikan banyak pihak, terutama komika.
Ernest Prakasa juga mempertanyakan alasan Ditjen Kekayaan Intelektual meloloskan pendaftaran merek Open Mic oleh Ramon Papana. Hingga kini kritik terus dilontarkan pada Ramon.
Itulah profil dan biodata Ramon Papana, sosok yang digugat Komunitas Stand Up Indonesia karena mematenkan open mic sebagai merek dagang.
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar