Yohanes Endra | MataMata.com
Profil Daniel Mananta (instagram/vjdaniel)

Matamata.com - Kabar perihal ucapan Daniel Mananta soal roh jahat di patung tak hanya mengundang reaksi keras dari umat Nasrani, tapi juga kecaman dari netizen yang beragama Islam.

Ribut-ribut soal pernyataan Daniel Mananta ini berawal dari gosip dirinya jadi mualaf. Video TikTok Daniel tentang lima poin dari pendapat Ustaz Abdul Somad (UAS) yang juga disetujuinya pun viral lagi.

Salah satu poin yang disepakati oleh Daniel Mananta tentang roh jahat di dalam patung yang disembah oleh manusia. Mantan VJ MTV itu mengutip Yesaya 44, bahwa orang-orang menyembah patung dari kayu yang juga dibakar atau dibuat masak adalah kebodohan.

Baca Juga:
Baru Diungkap! Hidup Daniel Mananta Berubah karena Menderita Penyakit Parah

Profil Daniel Mananta (instagram/vjdaniel)

Sayangnya pendapat Daniel Mananta dianggap sebagai penistaan agama. Banyak umat Nasrani dan Katolik yang terluka dengan pernyataan suami Viola Maria itu. Umat muslim pun mengaku miris lantaran merasa Daniel menjelek-jelekkan agamanya sendiri.

"Sayang banget. Saya yang muslim saja miris lihat kelakuan Anda. Jika Anda memang pindah keyakinan, jangan menjelekkan keyakinan Anda yang dulu. Islam yang benar tidak pernah membedakan keyakinan orang lain," tulis akun @yusikkdd.

"Saya Islam dari lahir. Meskipun pengetahuan agama saya sangat jauh dari kata sempurna, tapi yang saya tahu, agama saya tidak pernah menjelekkan agama lain. Jika pun ada orang seperti itu patut dipertanyakan keIslamannya," sambung warganet tersebut.

Baca Juga:
Daniel Mananta Dicibir Sepi Job Bikin Konten bareng UAS: Sekarang Viral, Endorse Auto Masuk

"Sumpah kok jadi tolol kamu bro. Saya Islam, dari kecil sampai sekarang, keluarga dan guru ngaji saya tidak pernah sedikit pun mengusik agama orang lain. Nah lo baru mualaf udah kayak megang kunci surga," imbuh akun jar*****.

Soal mualaf atau tidak, Daniel Mananta masih bungkam. Ayah dua anak itu hanya terdiam dan banting ponsel saat ditanya apakah dirinya sudah masuk Islam atau ada niat untuk ke sana.

Baca Juga:
Daniel Mananta Sempat Merasa 'Tak Direstui' Tuhan Bikin Podcast dengan UAS

Video yang Mungkin Anda Sukai

Baca Juga:
Daniel Mananta Sebut Ada Roh Jahat di Patung yang Disembah, Tuai Pro Kontra

Kontributor: Chusnul Chotimah
Load More