Matamata.com - Raffi Ahmad Naik Jet Pribadi ke Nikahan Kaesang, Ongkosnya Ternyata Fantastis: Sejam Rp40 Juta!
Raffi Ahmad jadi salah satu tamu pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono yang digelar beberapa hari lalu. Raffi Ahmad naik jet pribadi ketika kondangan ke nikahan Kaesang di Yogyakarta dan Solo.
Bukan menyewa, Raffi pakai pesawat jet miliknya sendiri saat kondangan. Ia pun memboyong keluarganya serta beberapa artis lain, yakni Irfan Hakim dan Desta. Lantas, berapa biaya yang dikeluarkan Raffi untuk perjalanannya kemarin?
Baca Juga:
Apes! Niat Pamer Kemewahan, Raffi Ahmad Cs Disemprot Naik Privat Jet ke Nikahan Kaesang Erina
Awalnya Irfan Hakim sempat mengira jet tersebut menyewa. Ia pun penasaran berapa harga sewa untuk jet pribadi. Sebab kabarnya bisa melebihi Rp200 juta.
"Emang bener, kalau sekalian jalan elu mengeluarkan Rp249 juta?" tanya Irfan Hakim di kanal YouTube Trans 7, Selasa (13/12/2022).
Raffi Ahmad mengelak, ia mengatakan biaya itu adalah untuk seseorang yang menyewa. Sebab ternyata, jet yang digunakan untuk kondangan adalah miliknya.
Baca Juga:
Raffi Ahmad Terpuruk Curhat Kondisi Rumah Tangganya Pernah Hancur: Kalau Mau Bubar, Gue Siap!
Hanya saja, meski jet pribadi itu kepunyaan Raffi Ahmad, ia tak begitu saja menggunakan tanpa biaya. Ada bahan bakar serta parkir yang mencapai puluhan juta rupiah.
"Kalau punya pribadi berati ngeluarin avtur (bahan bakar), berapa?" tanya Irfan Hakim.
Raffi Ahmad lantas menjawab, "Sejam terbang bisa Rp40 juta-lah."
Baca Juga:
Sudah Sumbang Rp300 Juta untuk Bangun Pendopo, Raffi Ahmad Kembali Ditodong Soimah
Sementara untuk biaya parkir, Raffi Ahmad menerangkan kepada Irfan Hakim berkisar antara Rp15 juta hingga Rp25 juta.
Meski memiliki jet pribadi, Raffi Ahmad tidak menggunakan hanya untuk kepentingannya. Ia juga menjajakan bisnis rental bagi seseorang yang mau menyewa.
"Itu kan gue usaha, disewa-sewain. Jadi kalau ada yang mau sewa, pakai aja. Karena ada biaya perawatan, kaptennya, ininya, kalau nggak gue sewain, aah nggak sanggup," tandas Raffi.
Berita Terkait
-
Raffi Ahmad Raih Penghargaan 'Presenter Paling Ngetop': Terima Kasih Buat Nagita Slavina
-
Rayakan HUT Pernikahan ke-10, Raffi Ahmad Ingin Tambah Momongan
-
Gelar 'Jajarans Festival' yang ke-5, Nagita Slavina Suka Varian Mi dan Bihun
-
Ramaikan Pilkada 2024, Raffi Ahmad Dukung Ruksamin Jadi Calon Gubernur Sulawesi Tenggara, Ini Alasannya
-
Didukung Raffi Ahmad, Jeje Govinda akan Maju Jadi Calon Bupati Bandung Barat
Tag
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar