Yohanes Endra | MataMata.com
Melly Goeslaw. (Instagram/melly_goeslaw)

Matamata.com - Melly Goeslaw telah memperlihatkan potret terbaru tubuhnya pada hari Kamis (12/1/2023). Ia mengatakan bahwa berat badannya sudah turun drastis sebanyak 30 kilogram, sehingga tak heran banyak perubahan terjadi pada fisiknya.

"Barusan nimbang sudah 57 kilogram, dari 87 kg. Jadi total sudah turun 30 kg," tulis Melly Goeslaw.

Usut punya usut, Melly Goeslaw rupanya masih menargetkan berat badannya ada di angka 85 kilogram.

Baca Juga:
Ibunda Nike Ardilla Meninggal, Melly Goeslaw Ucap Salam Perpisahan: Selamat Ketemu Nike

Melly pun menyebut bahwa kondisinya kini semakin segar dan sehat.

"Alhamdulillaaah. Tinggal 2 kg lagi dari target yang diinginkan. Size jeans udah 27, baju udah bisa pake XS, seger dan sehat," imbuhnya.

Sederet rekan artis ikut bahagia melihat potret terbaru Melly Goeslaw. Hanya saja, beberapa netizen memilih untuk memberikan kritik.

Baca Juga:
Awalnya Jelek Pakai Aplikasi Edit Gratisan, Setelah Berbayar Hasil Foto Melly Goeslaw Mirip Pevita Pearce

Mereka menilai Melly Goeslaw terlalu kurus dan tampak kurang segar. Selain itu, wajah Melly juga dibilang berubah drastis.

"Teh jangan terlalu kurus, kelihatan tirus banget, teteh kalo tembem kliatan seger lo teh hehehe," komentar netizen.

"Senyamanya dia aja, asalkan beliau bahagia, toh kurus bukan sembarang kurus, udah ada dokter spesialis yang menemaninya, beliau kurus dan sehat, juga bahagia, daripada kelihatan cubby dan seger tapi beliau nggak sehat dan nggak bahagia buat apa?" timpal netizen yang lain.

Baca Juga:
Astaga! Kayak Lesti Kejora Versi Dewasa, Wajah Melly Goeslaw Manglingi usai Diet 25 Kg

"Teh jangan terlalu kurus, kelihatan tirus banget, teteh kalo tembem kelihatan seger lo teh hehehe," imbuh netizen lainnya.

"Betul, kalau tadinya gemuk terus jadi kurus, mukanya jadi kelihatan tambah tua," ujar netizen.

Melly Goeslaw dikabarkan telah menjalani operasi bariatrik sebagai bagian dari program diet sehatnya. Penampilan sang diva setelah operasi bariatrik pun sukses mencuri perhatian.

Diketahui, bedah bariatrik merupakan teknik operasi pengecilan dan bypass lambung. Tujuan operasi ini adalah untuk menurunkan berat badan sebagai upaya mengatasi obesitas.

Alasan Melly Goeslaw menjalani operasi bariatrik bukan semata-mata karena ingin langsing, melainkan demi kesehatan. Istri Anto Hoed itu memang menerapkan gaya hidup sehat dalam beberapa waktu terakhir.

Load More