Matamata.com - Kompak Hadir di Sidang Cerai Perdana Bareng Desta, Natasha Rizki: Doain Ya
Sidang cerai perdana Desta dan Natasha Rizki siap digelar pada hari ini, Senin (29/5/2023). Natasha Rizki pun memutuskan untuk menghadiri sidang hari ini bersama Desta.
Desta dan Natasha Rizki memang ingin berpisah secara baik-baik. Tak heran jika mereka kompak hadir dalam sidang hari ini sesuai dengan panggilan dari pengadilan.
Baca Juga:
Ingin Pisah Baik-Baik, Natasha Rizki Berharap Rumor Miring soal Desta Disudahi: Kasihan Anak-anak
Pantauan dari lokasi, Natasha Rizki lebih dulu tiba di Pengadilan Agama Jakarta Selatan didampingi tim kuasa hukum pada pukul 10.00 WIB. Ia memakai busana warna merah marun yang dipadukan kerudung abu-abu.
Tak banyak yang disampaikan Natasha Rizki jelang sidang cerai perdana. Ia meminta waktu untuk menjalani sidang lebih dulu.
"Sidang dulu ya, nanti saja ya," ujar Natasha Rizki ditemui sebelum sidang.
Baca Juga:
Desta Kesal Dituding Selingkuh Hingga Sumpahi Publik, Pihak Natasha Rizki: Rumor Lain...
Namun Natasha Rizki sempat menjelaskan bahwa dia datang ke pengadilan bersama Desta.
"Tadi bareng juga sama Desta, ada kok Desta," kata Natasha Rizki.
Selebihnya, Natasha Rizki belum mau bicara. Ia cuma meminta doa agar sidang cerai perdana dengan Desta diberi kelancaran.
Baca Juga:
Natasha Rizki Pamer Senyum bareng Trio Strong Tanpa Desta: Menjadi Ibu Adalah Karunia Allah
"Doain saja ya," ucap Natasha Rizki.
Sementara Desta datang belakangan sekira pukul 10.15 WIB. Berbeda dengan Natasha Rizki, Desta yang mengenakan baju dan kacamata hitam itu tidak banyak berkata-kata. Ia langsung menuju ke ruang sidang.
Sementara itu, Desta dan Natasha Rizki menikah pada 21 April 2013. Dari pernikahan tersebut, mereka dikaruniai tiga anak.
Desta dan Natasha Rizki bisa dibilang jauh dari gosip selama 10 tahun menikah. Oleh karena itu publik cukup terkejut ketika tahu Desta diam-diam telah menggugat cerai Natasha Rizki pada 11 Mei 2023. (Adiyoga Priyambodo)
Berita Terkait
-
Desta Pamer Pernah Demo Jadi Aktivis Mahasiswa Tuai Ledekan: Tanda-tanda Mau Nyaleg
-
Bryan Domani Salat di Pinggir Lapangan Voli, Bikin Vincent Rompies Salut!
-
Idaman Ukhti Banget! Bryan Domani Rela Solat Dzuhur di Tengah Lapangan Voli
-
Jauh Sebelum Desta Ceraikan Natasha Rizky, Eross Sheila On 7 Kasih Nasihat Menyentuh
-
10 Potret Natasha Rizki Motoran Bareng Dian Ayu Istri Omesh, Bestie Banget!
Terpopuler
-
Lolly Tak Bisa Masuk Rumah Mami Eda, Netizen Sebut Pertanda Diusir: Mau Nangis Pura-pura Ketawa
-
Cinta Pratama Arhan Dituding Tak Berbalas, Azizah Salsha Buka Suara: Aku Nggak Ada Kewajiban...
-
Happy Asmara Joget Gembira saat Denny Caknan Tampil di Panggung: Masih Ada Rasa?
-
Kini Sudah Remaja, Wajah Safeea Ahmad Curi Perhatian
-
Mentereng! Wajah Happy Asmara Terpajang di Layar Raksasa di Taiwan
Terkini
-
Agama Chef Arnold dan Biodata Lengkapnya, Sempat Dikira Mualaf gegara Konten Bareng Tretan Muslim
-
Kronologi Keributan Farida Nurhan vs Codeblu, Kisruh Review Kuliner Berbuntut Lapor Polisi
-
7 Potret Ria Ricis Bawa Moana ke Gunung Bromo, Tak Takut Meski Sempat Terjatuh
-
Biodata dan agama Farida Nurhan, Youtuber Lakukan Doxxing pada Codeblu
-
Rafathar Main Sama Anak Komplek Andara, Aura Geng Boys Before Flower Terpampang Nyata: Bening Gak Pernah Main Layangan