Matamata.com - Calon istri Pangeran Harry, Meghan Markle tengah mencuri perhatian publik. Segala sesuatu yang berhubungan dengan gadis Amerika tersebut selalu menarik untuk dibicarakan.
Kenyataan bahwa Meghan bukan dari kalangan aristokrat membuatnya menjadi buah bibir, namun Harry yakin jika calon istrinya ini sudah kuat mental menghadapi pemberitaan yang seperti itu.
Yup, Meghan memang bukan warga sembarangan. Setidaknya namanya sudah diperhitungkan dalam dunia hiburan tanah kelahirannya, Amerika.
Meghan tercatat sebagai salah satu pemain serial papan atas Amerika, Suits. Blog gaya hidup Meghan, The Tig pun populer di kalangan anak muda Amerika.
Dengan gaya hidupnya yang wah dan glamour, Pangeran Harry harusnya tidak merasa khawatir ketika sebuah media memadankan busana yang dikenakan oleh calon istrinya dengan Kate Middleton.
Seperti yang dilakukan oleh sebuah situs lifestyle luar negeri beberapa waktu belakangan ini.
Berikut busana Meghan dinilai mirip dengan dengan milik Kate Middleton, seperti yang dilansir oleh footwearnews.com.
Dress Lace Hitam
Meghan Markle ketika mengenakan dress Diane von Furstenberg tahun 2016.
Kate Middleton mengenakan dress yang serupa namun memiliki potongan yang lebih sopan dan menutupi betis. Khas busana putri kerajaan.
Dress Merah
Kate Middleton mengenakan two-piece Giorgio Armani, sedangkan Meghan Markle mengenakan dress merah dengan warna serupa namun memiliki potongan leher yang lebih terbuka.
Bukan hanya warnanya yang mirip, dua putri ini sama-sama memakai heels berwarna nude.
Dress Abu-Abu
Kali ini Meghan Markle mengkombinasikan dress abu-abu dengan heels hitam, sedangkan Kate Middleton juga pernah tertangkap kamera memakai dress dengan warna dan model serupa, hanya saja dress Kate memiliki potongan leher yang sopan.
Kedua wanita cantik ini sama-sama memegang clutch.
Coat warna gelap yang Elegan
Meghan Markle mengenakan coat dengan warna Navy dipadukan dengan boots keluaran Kurt Geiger.
Kate Middleton muncul beberapa minggu kemudian dengan coat warna serupa namun dikombinasikan dengan pump warna senada dengan dressnya.
Tidak lupa topi khas bangsawan Inggris yang menutupi rambut indah Kate Middleton.
Berita Terkait
-
LAKON Indonesia Membawa Warisan dan Inovasi ke Panggung Utama Osaka World Expo
-
Pemenang Miss Indonesia 2025, Audrey Bianca Siap Bertanding di 'Miss World 2026', Ini Profilenya
-
Raffi Ahmad dan Menpora Dito, Dukung Kagendra Wakili Indonesia di Ajang Honor of Kings World Cup 2025
-
Monica Kezia Dukung Pemilihan Miss Indonesia 2025: Saya akan Ceritakan Pengalaman di Miss World
-
Meghan Markle Dihantam Gugatan Rp160 Miliar dari Penonton Netflix Gara-Gara Garam Mandi
Terpopuler
-
Bantah Isu BUMN Rugi, Danantara Bidik Keuntungan Hingga Rp350 Triliun
-
Tekan Impor BBM, Prabowo Targetkan Cadangan Energi Nasional Naik ke 3 Bulan
-
Mensesneg: Perpres Kenaikan Gaji Hakim Ad Hoc Segera Ditandatangani Presiden
-
Gandeng WEF, Indonesia Siap Jadi Pusat Ekonomi Kelautan Dunia di OIS 2026
-
Belum Bisa Pulang? Mensos Jamin Tenda dan Dapur Umum Pengungsi Sumatera Terus Beroperasi
Terkini
-
Inspiratif! Magdolin Boukhary Tekankan Transformasi Budaya dan Kepemimpinan Nilai di MEYS 2025
-
Suara Segar dari MEYS 2025: Manal Boujnir Dorong Pemuda Muslim Peduli Lingkungan
-
MEYS 2025: Nida Saithi Bicara Kepemimpinan Etis dan Literasi Hukum untuk Generasi Muda
-
Joneri Alimin Jadi Sorotan di MEYS 2025, Bicara Diplomasi Ekonomi dan Peran Pemuda Muslim
-
MEYS 2025: Pemuda Dunia Jalani Kompetisi di Makkah, Ini Daftar Pemenangnya!