James Gunn. (Instagram/@jamesgunn)

Matamata.com - Setelah kabar pemecatan James Gunn oleh Disney, kabarnya kini banyak rumah produksi besar tengah mengincarnya.

Salah satu rumah produksi terkenal Warner Bros. disebut-sebut menjadi salah satu rumah produksi yang menginginkan James Gunn.

Menurut laporan dari The Hollywood Reporter, meski beberapa pemimpin studio besar telah mendekati James Gunn, namun sutradara itu belum bisa mengambil tawaran.

Baca Juga:
Hindari Dunia Hiburan, 6 Anak Artis Ini Mondok di Pesantren

Peluang besar itu terkendala dengan posisinya yang belum jelas. Pihak Disney belum melakukan pemecatan secara hukum.

Alih-alih memecat, pihak Disney malah menarik-ulur James Gunn.

Tidak heran jika sosok James Gunn dilirik oleh banyak produser. Terbukti karya-karyanya begitu luar biasa dan telah mendapat tempat di hati para penggemar.

Baca Juga:
Nggak Biasa, 4 Artis Ini Ngidam Barang Mewah

Kesuksesan film Guardian of the Galaxy menjadi salah satu bukti kesuksesan kerja keras James Gunn.

FYI, pihak Disney terpaksa harus memecat James Gunn atas kasus cuitan lamanya di Twitter.

Status Twitter yang ia tulis pada tahun 2008 hingga 2009 itu memuat konten pemerkosaan, pedofilia serta kritikannya yang terlalu vokal terhadap Donald Trump.

Baca Juga:
Deretan Artis Cantik Ini Bisa Memikat Hati Keluarga Presiden RI

Cuitan James Gunn yang kontroversional/@JackPosobiec

Pihak Disney pun tak bisa memberi toleransi terhadap sikapnya itu. Padahal, cuitan James Gunn dilakukan jauh sebelum ia menggarap film Guardian of the Galaxy.

Pemecatan James Gunn sangat disayangkan. Pasalnya, saat itu film Guardian of the Galaxy 3 masih dalam proses penggarapan.

Bahkan, naskah Guardians of the Galaxy 3 sudah selesai ditulis oleh James Gunn dan rencananya akan memulai syuting di Atlanta, musim gugur ini dan direncanakan akan tayang pada 2020.

Load More