Matamata.com - Kondisi Selena Gomez membuat banyak orang prihatin. Tak hanya penggemar tapi juga rekan-rekan selebriti.
Saat ini, Selena Gomez masih menjalani perawatan di fasilitas psikiatri. Cardi B, rekan sesama penyanyi yang pernah duet bareng Selena memberi motivasi untuknya.
Cardi B dan Selena Gomez belum lama ini terlibat proyek bersama. Mereka baru saja memiliki lagu berjudul Taki Taki.
Rapper yang tengah naik daun itu menceritakan kesannya saat bekerja sama dengan Selena Gomez. Menurut Cardi B, Selena memiliki kepribadian yang hangat.
''Ketika aku bertemu dengannya, dia wanita yang manis dan menggemaskan. Dia benar-benar seperti apa yang terlihat. Dia benar-benar baik hati,'' kata Cardi B pada E! Online.
Cardi B memberi semangat dan motivasi untuk Selena Gomez supaya ia tidak kalah dengan apa yang menimpanya sekarang.
''Aku hanya ingin membiarkan dia tahu, bahwa dia cantik dan kaya. Kadang aku kehilangan pikiranku. Aku baru saja berdoa pada Tuhan dan menjauhi media sosial,'' tambahnya.
Cardi B tahu persis apa yang dirasakan Selena Gomez. Ia juga pernah berjuang seperti pelantun Back to You itu.
''Kamu bisa pergi berlibur, kamu bisa pergi ke mana saja di dunia tetapi kamu tidak bisa lepas dari pikiranmu,'' tambahnya.
Untuk mengatasinya, Cardi B mengingat jika masih banyak orang yang mencintainya. Ia bisa datang pada mereka untuk menenangkan diri.
''Dilindungi oleh orang-orang yang mencintaimu. Kadang aku pergi ke rumah nenek dan tinggal di sana selama dua minggu. Kadang juga aku pergi ke orangtuaku, di sana mereka mendoakanku. Kami berdoa selama dua jam penuh,'' ujar Cardi B.
Awal minggu ini, Selena Gomez dilarikan ke pusat perawatan untuk mendapatkan penanganan tentang serangan kecemasan dan depresi yang ia alami. Beberapa minggu sebelumnya, wanita berusia 26 tahun ini sempat dirawat di rumah sakit untuk kedua kalinya karena lupus.
Saat dirawat, Selena Gomez mendapat serangan panik yang membuatnya nyaris melepas paksa selang infus dari lengannya. Lekas sembuh, Selena!
Berita Terkait
-
Romantisnya Kencan Prom Selena Gomez dan Benny Blanco, Disebut Pacar Idaman oleh Warganet
-
Selena Gomez dan Benny Blanco Rilis Album Kolaborasi 'I Said I Love You First'
-
Terungkap! Selena Gomez Punya Pengalaman Idap Penyakit Bipolar
-
Disebut Ikut-ikutan Style Fuji, Aaliyah Massaid Digunjing Netizen: Mirip Selena Gomez vs Hailey Bieber
-
Lirik Lagu Single Soon - Selena Gomez
Terpopuler
-
Kementerian ESDM Kaji Dampak Pencabutan Izin PLTA Batang Toru oleh Satgas PKH
-
Mahasiswa Indonesia di Swiss Harapkan Kunjungan Presiden Prabowo di WEF 2026 Tarik Investasi Global
-
Istana Ungkap Esensi 'Prabowonomics': Fokus pada Kedaulatan dan Swasembada Strategis
-
Mendagri Pastikan Huntara Pengungsi di Pidie Jaya Layak Huni dan Nyaman
-
Mentan Pastikan Stok Telur Aman untuk Program Makan Bergizi Gratis dan Ramadhan
Terkini
-
Inspiratif! Magdolin Boukhary Tekankan Transformasi Budaya dan Kepemimpinan Nilai di MEYS 2025
-
Suara Segar dari MEYS 2025: Manal Boujnir Dorong Pemuda Muslim Peduli Lingkungan
-
MEYS 2025: Nida Saithi Bicara Kepemimpinan Etis dan Literasi Hukum untuk Generasi Muda
-
Joneri Alimin Jadi Sorotan di MEYS 2025, Bicara Diplomasi Ekonomi dan Peran Pemuda Muslim
-
MEYS 2025: Pemuda Dunia Jalani Kompetisi di Makkah, Ini Daftar Pemenangnya!