Matamata.com - Keluarga Kardashian memang tak pernah luput dari perhatian. Tidak hanya skandalnya, tapi juga gaya busananya. Salah satunya Kendall Jenner.
Baru-baru ini Kendall Jenner membuat netizen heboh dengan gaya pakaiannya saat meninggalkan show Versace. Model 23 tahun ini memakai babushka atau jilbab diikat.
Kendall Jenner berhijab dengan memakai kain sutra warna-warni. Ia juga memakai kemeja lengan dan celana panjang high waist berwarna putih. Melengkapi penampilannya dengan sepasang sepatu boots berwarna hitam.
Ia juga memakai kacama hitam persegi dari Linda Farrow walaupun saat itu matahari sudah tenggelam.
Kendall Jenner mengabadikan momen tersebut dengan mengambil foto di depan cermin dan mengunggahnya ke Instagram pribadinya.
''I'm not a spy, you're a spy,'' tulis keterangan foto Kendall Jenner. Sampai saat ini foto tersebut sudah mendapatkan lebih dari 3 juta likes.
Di situs Chirpstory ada sebuah akun bernama mrspersona yang mengunggah foto Kendall Jenner memakai hijab dengan keterangan yang mengundang banyak komentar netizen yang lucu.
''Assalamualaikum Ukhti..,'' tulis keterangan unggahan tersebut.
''Semoga Istiqomah ya,'' lanjutnya.
Unggahan ini sudah dilihat oleh 1.642 akun dan mendapatkan banyak komentar dari netizen.
''Tuhkan lebih cantik kalo pake hijab,'' komentar salah satu netizen.
''Alhamdulillah ukhti berhijab juga,'' komentar netizen lainnya.
''Alhamdulillah istiqomah terus ya mbak terharu liatnya,'' kata netizen.
''Assalamualaikum ukhti kendal wkwk,'' ungkap netizen lainnya.
DewiKu.com/Kintan Sekarwangi
Berita Terkait
-
Sampai Disebut Mirip Kim Kardashian, Hidung Nikita Willy Dicurigai Hasil Permak
-
Syahrini Hapus Kim Kardashian dari Daftar Idola Imbas Kado Natal Dibalut Kain Putih Mirip Kain Kafan
-
Tasya Farasya Promosikan Daster saat Wawancarai Kendall Jenner, Begini Reaksi Sang Model
-
9 Artis Pakai Baju Menerawang, Kendall Jenner dan Millen Cyrus Tidak Pakai Bra Auto Bikin Salah Fokus
-
Khloe Kardashian Disangka Taylor Swift, Netizen Syok Sebut Kebanyakan Editing!
Terpopuler
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
-
Denmark Peringatkan AS: Upaya Rebut Greenland Bisa Jadi Lonceng Kematian NATO
-
Menteri PKP Targetkan Pembangunan Ratusan Rusun Subsidi Sepanjang 2026
-
Kemenhaj: Petugas Haji Wajib Berseragam dan Tidak Pakai Ihram saat Puncak Armuzna
-
Kumpulkan 1.200 Rektor, Presiden Prabowo Tekankan Pendidikan Tanpa Bebani Mahasiswa
Terkini
-
Inspiratif! Magdolin Boukhary Tekankan Transformasi Budaya dan Kepemimpinan Nilai di MEYS 2025
-
Suara Segar dari MEYS 2025: Manal Boujnir Dorong Pemuda Muslim Peduli Lingkungan
-
MEYS 2025: Nida Saithi Bicara Kepemimpinan Etis dan Literasi Hukum untuk Generasi Muda
-
Joneri Alimin Jadi Sorotan di MEYS 2025, Bicara Diplomasi Ekonomi dan Peran Pemuda Muslim
-
MEYS 2025: Pemuda Dunia Jalani Kompetisi di Makkah, Ini Daftar Pemenangnya!