Matamata.com - Musisi Dunia, Ed Sheeran konser di Jakarta hari ini (3/5/3019). Band Jepang, One Ok Rock yang didapuk sebagai pembuka konser perdana Ed Sheeran di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat sukses menyajikan performa apik.
Grup yang digawangi Taka (vokalis), Toru (gitaris), Ryota (bass) dan Tomoya (drum) itu tampil begitu memukau.
Pantauan Suara.com, Taka cs naik pentas tepat pukul 18.45 WIB. Dia memulai aksinya dengan menyanyikan lagu "Push Back" dan "Deeper Deeper" dengan sangat powerfull.
Di tengah-tengah penampilan One Ok Rock membawakan "Deeper Deeper", fans di kategori 1 langsung maju mendekati panggung.
Mereka berbondong-bondong meninggalkan tempat duduk demi melihat seluruh personel dengan lebih dekat.
"Bagaimana perasaan kalian malam ini Jakarta? Ini sangat menyenangkan bertemu kalian lagi. Ini bukan pertama kali kita show di Jakarta," sapa Taka dari atas pentas yang disambut teriakan heboh penonton.
"Sangat menyenangkan kembali ke jakarta. Apakah kalian siap? Selanjutnya, inilah 'Clock Strikes'," sambungnya lagi.
Sama seperti sebelumnya, "Clock Strikes" juga berhasil dinyanyikan Taka dengan memukau. Dengan gaya rockernya, Taka sukses meraih nada-nada tinggi di lagu tersebut.
Baru setelah, grup yang berdiri sejak 2009 ini tampil dengan tembang-tembang bertempo lambat.
Sebut saja "Head High", "Stand Out Fit In", dan "The Beginning". Bahkan, fans turut sing a long selama lagu-lagu itu dibawakan.
Taka sendiri menutup pertunjukkan spektakulernya dengan lagu "Might Long Fail" dan "Wasted Night".
"Ini lagu terakhir dari kami. Kami adalah One Ok Rock. Di sini sangat nice, Jakarta sangat nice. Thank you so much Jakarta," ujar Taka pamit undur diri.
Berterima Kasih Pada Ed Sheeran
Band asal Jepang, One Ok Rock mengungkapkan kebahagiaannya bisa kembali manggung di Indonesia. Hal itu disampaikan langsung oleh sang vokalis, Taka, usai menjadi pembuka di konser Ed Sheeran.
"Ini sangat menyenangkan bertemu kalian. Ini bukan pertama kali kita show di Jakarta. Sangat menyenangkan kembali ke Jakarta," kata Taka antusias dari atas panggung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, Jumat (3/5/2019).
Taka juga mengucapkan terimakasih kepada Ed Sheeran. Pasalnya, One Ok Rock didapuk sebagai opening act dalam rangkaian tur konser Ed Sheeran di Asia termasuk Indonesia.
"Aku mau mengucapkan terimakasih kepada Ed Sheeran yang membawa kami kembali bertemu fans di Jakarta. Orang di sini sangat baik-baik. Kami punya waktu yang menyenangkan di sini. Terima kasih sudah mengundang kami," tutur Taka.
Seperti diketahui, One Ok Rock manggung tepat pukul 18.45 WIB. Grup yang digawangi Taka (vokalis), Toru (gitaris), Ryota (bassist) dan Tomoya (drummer) itu tampil begitu memukau.
Mereka membawakan delapan lagu dari album terbarunya. Sebut saja "Push Back", "Deeper Deeper", "Clock Strikes", "Head High", "Stand Out Fit In", "The Beginning", "Might Long Fail", dan "Wasted Night".
Ed Sheeran sendiri dijadwalkan perform tepat pukul 20.00 WIB. Sang bintang disebut-sebut akan menyanyikan 18 lagu termasuk "Perfect", "Shape of You", dan "Photograph".
Suara.com/Sumarni
Berita Terkait
-
Dikasih Mainan Otok-otok Bajaj, Ed Sheeran Girang Banget!
-
Hadirkan Visiting Hours, Ini 4 Momen Seru yang Cuma Ada di Ed Sheeran Mathematics Tour 2024
-
Hari Ini, Ed Sheeran Konser di JIS, Jalani Thrifting Baju di Pasar Santa Jakarta
-
Lirik Lagu Make It Out Alive - ONE OK ROCK
-
Mulai Dijual Tanggal 10 Juni, Ini Daftar Lengkap Harga Tiket Konser One Ok Rock di Jakarta
Terpopuler
-
Piala Asia 2026: Timnas Futsal Indonesia Gelar Dua Uji Coba Tertutup Lawan Tajikistan dan Jepang
-
Istana: RUU Penanggulangan Disinformasi dan Propaganda Asing Masih Sebatas Wacana
-
Wamenhaj Coreat Enam Calon Petugas Haji karena Tak Jujur Soal Riwayat Penyakit
-
Prabowo Koreksi Desain IKN: Tambah Embung dan Perkuat Antisipasi Karhutla
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
Terkini
-
Inspiratif! Magdolin Boukhary Tekankan Transformasi Budaya dan Kepemimpinan Nilai di MEYS 2025
-
Suara Segar dari MEYS 2025: Manal Boujnir Dorong Pemuda Muslim Peduli Lingkungan
-
MEYS 2025: Nida Saithi Bicara Kepemimpinan Etis dan Literasi Hukum untuk Generasi Muda
-
Joneri Alimin Jadi Sorotan di MEYS 2025, Bicara Diplomasi Ekonomi dan Peran Pemuda Muslim
-
MEYS 2025: Pemuda Dunia Jalani Kompetisi di Makkah, Ini Daftar Pemenangnya!