Matamata.com - Penggemar serial Jepang pasti tak asing dengan nama Takuya Kimura. Sang aktor sudah lama menikah dengan artis cantik Shizuka Kudo. Dari pernikahan mereka, aktor yang terkenal di era tahun 90-an ini dikaruniai dua orang putri bernama Kokomi dan Mitsuki.
Putri bungsunya yang bernama Mitsuki kini sedang getol menjajaki dunia mode sebagai model.
Dilansir dari The Fashion Spot, Mitsuki yang sering disapa Koki (Kouki dalam penulisan Jepang) ini bahkan sudah terdaftar dalam manajemen model terkenal Elite Model Management-Paris.
Gadis kelahiran tahun 2003 ini sering berbagi foto cantik di akun Instagram miliknya, @koki. Dari unggahan itu terlihat jika Koki memiliki tubuh tinggi langsing bak model-model kelas dunia.
Parasnya yang cantik mengingatkan penggemar Takuya Kimura akan penampilan ayah Koki ketika sering muncul di layar kaca tahun 90-an. Kala itu drama yang diperankan Takuya sangat digemari oleh anak muda.
Meskipun masih remaja, Koki sudah berpengalaman kerjasama dengan berbagai brand papan atas, sebut saja Chanel, Bvlgari, Fila hingga merek elektronik seperti Samsung.
Ketika debut sebagai model, Elle Jepang menyebut jika Koki memiliki bakat untuk sukses. "A Star is Born," tulis majalah fasion itu kala Koki menghiasi sampul majalah mereka.
Semenjak debut sebagai model, kariernya meroket dengan cepat. Belum lama ini, Koki didapuk jadi model fashion show Chanel untuk koleksi Cruise 2019-2020.
Dalam akun Instagramnya, anak Takuya Kimura mengunggah beberapa foto dan mengungkapkan kebanggaannya karena bisa berpartisipasi dalam peragaan busana kelas dunia tersebut.
Sementara itu, Takuya Kimura sendiri sukses mencuri perhatian publik Indonesia lewat serial Long Vacation bersama Tomoko Yamaguchi. Lalu menyusul kesuksesan Love Generation dan Good Luck yang membuatnya makin diakui sebagai King of Dorama Jepang saat itu.
Suara.com/Rima Suliastini
Berita Terkait
-
10 Potret Ameena Jadi Koki Cilik, Masak Pancake Bareng Papa dan Mama
-
4 Seleb Punya Koki Pribadi di Rumah, Nikita Mirzani Malah Dirujak Netizen
-
Shah Rukh Khan Kunjungi Koki di Restoran Favoritnya di Inggris
-
8 Potret Terbaru Takuya Kimura, Aktor Jepang yang Dijuluki Raja Drama
-
Bukan Main, Ruben Onsu Rekrut Finalis MasterChef Jadi Koki Pribadi
Terpopuler
-
Istana: RUU Penanggulangan Disinformasi dan Propaganda Asing Masih Sebatas Wacana
-
Wamenhaj Coreat Enam Calon Petugas Haji karena Tak Jujur Soal Riwayat Penyakit
-
Prabowo Koreksi Desain IKN: Tambah Embung dan Perkuat Antisipasi Karhutla
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
-
Denmark Peringatkan AS: Upaya Rebut Greenland Bisa Jadi Lonceng Kematian NATO
Terkini
-
Inspiratif! Magdolin Boukhary Tekankan Transformasi Budaya dan Kepemimpinan Nilai di MEYS 2025
-
Suara Segar dari MEYS 2025: Manal Boujnir Dorong Pemuda Muslim Peduli Lingkungan
-
MEYS 2025: Nida Saithi Bicara Kepemimpinan Etis dan Literasi Hukum untuk Generasi Muda
-
Joneri Alimin Jadi Sorotan di MEYS 2025, Bicara Diplomasi Ekonomi dan Peran Pemuda Muslim
-
MEYS 2025: Pemuda Dunia Jalani Kompetisi di Makkah, Ini Daftar Pemenangnya!