Matamata.com - Aktris Bollywood papan atas, Katrina Kaif ulang tahun hari ini. Mantan kekasih Salman Khan dan Ranbir Kapoor ini menginjak usia 36 tahun hari ini (16/7/2019).
Si cantik yang selalu menjaga kehidupan pribadinya jauh dari sorotan media ini akan menghabiskan hari besarnya bersama teman dan keluarga. Namun sebelum kepo dengan perayaan ultahnya nanti, yuk kita intip dulu fakta aktris kelahiran Hong Kong 1983 ini.
Ini dia 7 fakta Katrina Kaif yang jarang diketahui dilansir dari Hindustan Times.
1. Keluarga Blasteran
Katrina lahir di Hong Kong tetapi tinggal di Hawaii sampai ia berusia 14, sebelum pindah ke Inggris, dan akhirnya Mumbai. Dia telah melakukan perjalanan melintasi Cina, Prancis, Swiss, Polandia, Jepang, Belgia, Polandia, dan negara-negara Eropa lainnya.
Katrina adalah setengah Inggris dan setengah India. Ayahnya, Mohammed Kaif, adalah pengusaha Inggris keturunan Kashmir. Dia memiliki enam saudara perempuan dan satu saudara laki-laki.
2. Pernah Gagal Debut karena Nggak Bisa Bahasa India
Katrina mulai menjadi model secara profesional di London, dan selama salah satu peragaan busana di London Fashion Week, pembuat film Kaizad Gustad melihat Katrina untuk pertama kalinya dan menawarinya Film Boom (2003).
Boom kabarnya bukan film pertama Katrina. Dia pertama kali dicasting oleh Mahesh Bhatt di film Saaya tetapi kemudian gagal karena Katrina tidak bisa berbahasa Hindi sama sekali.
Dalam film debutnya, produser Boom, Ayesha Shroff mengubah nama keduanya dari Turquotte menjadi Kaif, karena ia merasa itu tidak mudah diucapkan.
"Kami ingin memberinya nama keluarga yang akan diterima oleh penonton India. Kami berpikir untuk menamainya Katrina Kazi, tetapi kemudian kami berpikir Kazi akan memiliki nada keagamaan. Jadi kami memutuskannya menjadi Kaif," kata Shroff.
3. Sosok yang Religius
Katrina Kaif merupakan sosok yang cukup religius. Dia rupanya mengunjungi Kuil Siddhivinayak dan Gereja Mount Mary di Mumbai, dan Dargah Sharif di Ajmer sebelum rilis film-filmnya.
4. Serius dengan Salman Khan
Pada 2011, setelah bertahun-tahun menyangkal pacaran dengan Salman Khan, Katrina Kaif akhirnya mengakui hubungan itu.
"Salman Khan adalah hubungan serius pertama saya," katanya.
5. Nggak Suka Dipanggil Kat
Katrina tidak suka dipanggil 'Kat'.
"Jujur, aku tidak suka kalau orang memanggilku Kat, aku tidak tahu siapa yang menciptakan nama ini," katanya dalam sebuah wawancara.
6. Adiknya Satu Sekolah dengan Mantannya, Ranbir Kapoor
Salah satu saudara perempuan Katrina, Isabel Kaif, telah belajar di Teater Lee Strasberg dan Institut Film New York, lembaga yang sama tempat mantan pacar Katrina, Ranbir Kapoor, belajar.
7. Aktris Favorit
Band-band favorit Katrina Kaif adalah Muse, Radiohead dan Coldplay.
Katrina juga pengagum besar Leonardo DiCaprio dan Johnny Depp. Dia juga sangat menyukai Kajol dan Madhuri Dixit.
Happy birthday Katrina Kaif!
Berita Terkait
-
Ngeri! Rumah Salman Khan Ditembaki, Begini Kronologisnya
-
Sempat Rehat gegara Diboikot, Aamir Khan Bakal Comeback Hari Natal 2024
-
Pamer Perjalanan 35 Tahun Berkarya Di Bollywood, Dada Berotot Salman Khan Bikin Salfok
-
Diminta Pilih Shah Rukh Khan atau Salman Khan, Jawaban Sushmita Sen Bikin Melongo
-
Rayakan 35 Tahun Jadi Artis, Salman Khan Ngaku Kaget: Kayak Baru Kemarin Debut
Terpopuler
-
Pariwisata Indonesia Berjaya di Awal 2026: Bali Dinobatkan Sebagai Destinasi Terbaik Dunia
-
Wamenhut Ungkap 3,32 Juta Hektare Sawit Masuk Kawasan Hutan, Satgas Mulai Sita Lahan
-
Dampingi Kunjungan Presiden Prabowo, Menko Airlangga Luncurkan Kemitraan Ekonomi Indonesia-Inggris
-
Buntut Pengakuan Gratifikasi, Pengacara Nadiem Makarim Laporkan 3 Saksi ke KPK
-
John Herdman Usung Visi 'Garuda Baru', Targetkan Indonesia Lolos Piala Dunia 2030
Terkini
-
Inspiratif! Magdolin Boukhary Tekankan Transformasi Budaya dan Kepemimpinan Nilai di MEYS 2025
-
Suara Segar dari MEYS 2025: Manal Boujnir Dorong Pemuda Muslim Peduli Lingkungan
-
MEYS 2025: Nida Saithi Bicara Kepemimpinan Etis dan Literasi Hukum untuk Generasi Muda
-
Joneri Alimin Jadi Sorotan di MEYS 2025, Bicara Diplomasi Ekonomi dan Peran Pemuda Muslim
-
MEYS 2025: Pemuda Dunia Jalani Kompetisi di Makkah, Ini Daftar Pemenangnya!