Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Whitney Houston. (Instagram/@whitneyhouston)

Matamata.com - BASE Entertainment dan BASE Hologram, perusahaan hiburan ternama di Amerika Serikat, baru-baru ini mengumumkan bahwa mendiang penyanyi Whitney Houston akan melangsungkan tur dunia tahun depan.

Tur itu akan diberi judul “An Evening With Whitney: The Whitney Houston Hologram Tour”.

Whitney Houston memang sudah meninggal, tapi itu tidak menghalangi kiprahnya untuk melakukan tur dunia.

Baca Juga:
Mengenang Whitney Houston Lewat Film Dokumenter

Whitney Houston di acara Pre-Grammy Party di Beverly Hilton Hotel, Beverly Hills, California, 2008. [shutterstock]

Ya, tur Whitney kali ini adalah tur hologram, yang artinya hasil rekayasa teknologi tinggi dari tur-tur sebelumnya. Namun tur itu sendiri akan didukung oleh band, penyanyi dan penari latar yang sesungguhnya.

Tur Whitney akan dimulai di Meksiko Januari mendatang sebelum dilanjutkan di Eropa dan Amerika Utara.

Whitney pertama kali diperkenalkan sebagai hologram pada Mei 2016 dalam acara duet dengan Christina Aguilera di acara The Voice.

Namun penampilan itu sendiri kemudian tidak ditayangkan atas permintaan keluarga Whitney karena dinilai tidak memenuhi standar yang diiinginkan mereka. (Ade Indra Kusuma)

Load More