Matamata.com - Salah satu film yang rilis di tengah pandemi virus corona adalah Infamous. Sebagai akibatnya, film ini hanya diputar di beberapa bioskop Amerika dan lewat rental video.
Film ini langsung menduduki posisi runner up di weekend perdananya saat pertama rilis di Juni 2020. Box Office Mojo melaporkan, film yang tayang di 58 bioskop Amerika Utara itu mendapatkan US$ 160,371.
Peringkat runner up untuk film Infamous bertahan selama dua minggu. Terkini, film berdurasi 100 menit itu menempati urutan keempat dengan total pendapatan US$ 392,732.
Bintang muda seperti Bella Thorne dan aktor kenamaan di Netflix, Jake Manley ikut membintangi film ini. Menyusul artis lainnya seperti Amber Riley, Michael Sirow dan Marisa Coughlan.
Infamous bergenre thriller, action yang menampilkan pasangan muda rela melakukan apapun demi menjadi viral dan tentunya terkenal.
Arielle Summers dan Dean Taylor adalah pasangan kekasih dari kota kecil di Florida. Mereka viral di media sosial usai melakukan serangkaian kriminal.
Aksi itu tentu saja ditentang pihak kepolisian. Namun mereka justru kabur alih-alih menyerahkan diri.
Melanjutkan misi untuk menjadi orang yang lebih terkenal lagi di Southland. Keduanya bertingkah semakin liar, membuat kekacauan dan tidak peduli pada biaya yang ditanggung.
Lewat Rotten Tomatoes, sejumlah kritikus film memberikan komentar beragam untuk film ini.
"Ini bisa dianggap sebagai film thriller yang menarik. Mendorong seseorang melakukan apapun demi ketenaran," tulis Molly Freeman dari Screen Rant.
Sementara Caldwell menambahkan, film ini seperti realitas kehidupan nyata soal kehidupan media sosial. Di mana tak sedikit orang yang mencari perhatian dengan cara apa saja.
Bagaimana menurutmu filmnya? Jangan lupa nonton! [Rena Pangesti]
Berita Terkait
Terpopuler
-
Transisi Kelembagaan Kemenhaj Capai 90 Persen, Layanan Haji Dipastikan Tanpa Jeda
-
Seskab Teddy Ajak Umat Islam Jadikan Isra Mikraj Momentum Teguhkan Iman
-
KPK Dalami Dugaan Aliran Uang dari Biro Haji ke Ketua PBNU Aizzudin Abdurrahman
-
Piala Asia 2026: Timnas Futsal Indonesia Gelar Dua Uji Coba Tertutup Lawan Tajikistan dan Jepang
-
Istana: RUU Penanggulangan Disinformasi dan Propaganda Asing Masih Sebatas Wacana
Terkini
-
Inspiratif! Magdolin Boukhary Tekankan Transformasi Budaya dan Kepemimpinan Nilai di MEYS 2025
-
Suara Segar dari MEYS 2025: Manal Boujnir Dorong Pemuda Muslim Peduli Lingkungan
-
MEYS 2025: Nida Saithi Bicara Kepemimpinan Etis dan Literasi Hukum untuk Generasi Muda
-
Joneri Alimin Jadi Sorotan di MEYS 2025, Bicara Diplomasi Ekonomi dan Peran Pemuda Muslim
-
MEYS 2025: Pemuda Dunia Jalani Kompetisi di Makkah, Ini Daftar Pemenangnya!