Matamata.com - Malam ini, Jumat pukul 23.30 WIB, Trans TV akan menayangkan film lawas The Ghost and The Darkness. Film yang rilis tahun 1996 ini disutradarai oleh Stephen Hopkins.
Film ini menuai skor bagus dari IMDb dengan 6,8/10 meskipun sudah lama rilis. Michael Douglas, Val Kilmer hingga John Kani membintangi film bergenre petualangan ini.
The Ghost and The Darkness merupakan kisah fiksi yang terinspirasi dari sejarah pembangunan jalur kereta api Uganda-Mombasa di Afrika Timur. Film ini pun meraih penghargaan di Academy Awards.
Baca Juga:
Rela Jadi Kriminal Demi Terkenal, Kepoin Sinopsis Film Infamous
Sinopsis The Ghost and The Darkness
Film ini berlatar 1989, di mana seorang pemodal proyek bernama Robert Beaumont marah. Sebab proyek pembangunan proyek kereta api di Tsavo, Kenya molor dari waktu yang dijadwalkan.
Ia kemudian merekrut Insinyur Militer Inggris, Letnan Kolonel John Henry Patterson. Meski harus meninggalkan sang istri dalam keadaan hamil di London, Patterson memutuskan mengambil proyek itu.
Baca Juga:
Tayang Nanti Malam, Ini Sinopsis Film Horor The Lodgers
Seorang dokter di sana, David Hawthorne menginformasikan agar Patterson berhati-hati terhadap serangan singa. Karena baru diketahui penyebab terlambatnya proyek itu rampung karena hewan buas tersebut.
Benar saja, sampai di sana Patterson menghadapi singa. Namun ia dengan sigap membunuh hewan itu. Tanpa diduga, ini menjadi awal para singa menyerang pekerja di proyek itu. Satu persatu tewas diterkam singa yang buas.
Para pekerja menyalahkan Patterson. Sementara pembangunan proyek itu kembali terhenti dan membuat sang bos marah.
Baca Juga:
Tayang Malam Ini, Kepoin Sinopsis Brick Mansion yang Dibintangi Paul Walker
Beaumont menyewa pemburu hewan demi menjaga reputasi baiknya. Namun, para pemburu itu justru tewas oleh para singa.
Lantas bagaimana nasib Patterson? Berhasilkah ia menyelesaikan misi dan selamat dari singa?
Jangan ketinggalan nanti malam ya! [Rena Pangesti]
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Kontroversi Timnas U-23 vs Uzbekistan: Benarkah Akan Diulang?
-
5 Film Bollywood Tayang Bulan April 2024, Bertabur Bintang dari Akshay Kumar Sampai Ajay Devgn
-
Rapper Dengan 1 Juta Fans Masuk Islam, Ucap Syahadat di Masjid Raja Fahad
-
6 Film Bollywood Tayang Bulan Maret 2024, Ada yang Dibintangi Ajay Devgn Sampai Kareena Kapoor
-
5 Film Bollywood Tayang Bulan Februari 2024, Ada yang Dibintangi Aktor Ganteng Shahid Kapoor