Matamata.com - Salah satu film action horror yang recommended siap ditayangkan oleh Bioskop Trans TV malam ini pukul 23.30 WIB. Ialah film Underworld: Rise of the Lycans yang patut ditonton.
Melansir dari imdb, film dengan rating 6,6/10 ini merupakan bagian ketiga dari seri Underworld. Underworld: Rise of the Lycans rilis di Amerika Serikat tahun 2009 dan digarap oleh sutradara bertangan dingin, Patrick Tatopoulos.
Pemeran
- Diperankan oleh beberapa aktor dan aktris Hollywood, berikut diantaranya:
- Michael Sheen sebagai Lucian
- Bill Nighy sebagai Viktor
- Rhona Mitra sebagai Sonja
- Steven Mackintosh sebagai Andreas Tanis
- Kevin Grevioux sebagai Raze
- Craig Parker sebagai Sabas
- Jared Turner sebagai Xristo
- David Ashton sebagai Coloman
- Elizabeth Hawthorne sebagai Orsova
- Kate Beckinsale sebagai Selene
- Shane Brolly sebagai Kraven
Sinopsis Underworld: Rise of the Lycans
Kisah prekuel ini menceritakan asal-usul pertikaian darah yang terjadi antara bangsawan vampir dan budak mereka, Lycans berabad-abad yang lalu.
Lycan muda bernama Lucian muncul sebagai pemimpin yang kuat di abad kegelapan. Ia mengumpulkan para manusia serigala (werewolf) untuk bangkit melawan Viktor, raja vampir kejam yang sudah memperbudak mereka. Lucian bergabung bersama kekasihnya, Sonja dalam pertempuran melawan pasukan vampir dan perjuangan untuk kemerdekaan Lycan.
Sonja yang merupakan anak dari Viktor, sang raja vampir, sering membuat ayahnya marah dengan pergi melewati batas wilayah dan berperang melawan pasukan werewolf.
Hubungan Sonja dengan Lucian salah satu ras Lycan yang dibesarkan oleh klan vampir sebagai budak adalah hal yang terlarang. Ketika berita terdengar oleh Viktor, beberapa kelompok elite vampir justru membantu revolusi Lycan melawan klan vampir.
Film bergenre Action-Horror ini sangat keren untuk jadi teman nonton nanti malam. Jangan sampai ketinggalan ya! [Hani]
Tag
Terpopuler
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
-
Denmark Peringatkan AS: Upaya Rebut Greenland Bisa Jadi Lonceng Kematian NATO
-
Menteri PKP Targetkan Pembangunan Ratusan Rusun Subsidi Sepanjang 2026
-
Kemenhaj: Petugas Haji Wajib Berseragam dan Tidak Pakai Ihram saat Puncak Armuzna
-
Kumpulkan 1.200 Rektor, Presiden Prabowo Tekankan Pendidikan Tanpa Bebani Mahasiswa
Terkini
-
Inspiratif! Magdolin Boukhary Tekankan Transformasi Budaya dan Kepemimpinan Nilai di MEYS 2025
-
Suara Segar dari MEYS 2025: Manal Boujnir Dorong Pemuda Muslim Peduli Lingkungan
-
MEYS 2025: Nida Saithi Bicara Kepemimpinan Etis dan Literasi Hukum untuk Generasi Muda
-
Joneri Alimin Jadi Sorotan di MEYS 2025, Bicara Diplomasi Ekonomi dan Peran Pemuda Muslim
-
MEYS 2025: Pemuda Dunia Jalani Kompetisi di Makkah, Ini Daftar Pemenangnya!