Matamata.com - Aktris Bollywood Rhea Chakraborty resmi ditangkap Narcotics Control Bureau (NCB) terkait kasus narkoba dan kematian kekasihnya, Sushant Singh Rajput, pada Selasa (8/9/2020) memang bikin heboh publik. Simak profil Rhea Chakraborty selengkapnya.
Sebelumnya, Sushant ditemukan meninggal dunia pada 14 Juni 2020 di apartemennya dengan dugaan bunuh diri. Meski begitu, kematian Sushant dinilai memiliki banyak kejanggalan. Publik ramai membahas dugaan adanya nepotisme yang terjadi di dunia perfilman Bollywood.
Ayah Sushant pun meminta polisi untuk menyelidiki kekasih putranya, Rhea Chakraborty terkait kematian Sushant. Sebab, menurut ayah Sushant, Sushant sempat menelepon saudara perempuannya sebelum meninggal.
Sushant mengatakan bahwa Rhea mengancam akan membeberkan bukti pemeriksaan dirinya ke dokter kepada media untuk membuktikan bahwa Sushant gila agar Sushant kehilangan pekerjaan.
Selain itu, Rhea juga diduga tergabung dalam sindikat obat-obatan terlarang sekaligus mendanai konsumsi ganja yang dikonsumsi Sushant. Lalu, siapakah Rhea? Berikut profil Rhea Chakraborty terlengkap dilansir dari berbagai sumber.
Karier Rhea Chakraborty
Rhea Chakraborty terlahir di keluarga Bengali tepatnya di Bangalore, 1 July 1992. Perempuan 28 tahun ini merupakan alumni Army Public School di Ambala Cantt, India. Rheaa memulai kariernya dengan membintangi sebuah program televisi berjudul TVS Scooty Teen Diva pada tahun 2009.
Selanjutnya, Rhea mengikuti audisi menjadi VJ di MTV Delhi dan menjadi pembawa acara di tiga program MTV yakni epsi MTV Wassup, Tic Tac College Beat dan MTV Gone in 60 Seconds.
Berita Terkait
-
Profil Elnaaz Norouzi, Aktris India yang Akhirnya Debut Hollywood
-
Profil Urvashi Rautela, Aktris Bollywood yang Dikira Aishwarya Rai di Cannes
-
Shehnaaz Gill Tiba-tiba Berhenti Nyanyi Karena Dengar Suara Azan, Auto Tuai Pujian
-
Ditinggal Wafat Sidharth Shukla, Shehnaaz Gill Senang Melajang: Saya Gak Percaya Pernikahan
-
8 Potret Muka Bantal Aktris Bollywood Tahun 2000-an, Cantik Natural Tanpa Makeup
Terkini
-
Kontroversi Timnas U-23 vs Uzbekistan: Benarkah Akan Diulang?
-
5 Film Bollywood Tayang Bulan April 2024, Bertabur Bintang dari Akshay Kumar Sampai Ajay Devgn
-
Rapper Dengan 1 Juta Fans Masuk Islam, Ucap Syahadat di Masjid Raja Fahad
-
6 Film Bollywood Tayang Bulan Maret 2024, Ada yang Dibintangi Ajay Devgn Sampai Kareena Kapoor
-
5 Film Bollywood Tayang Bulan Februari 2024, Ada yang Dibintangi Aktor Ganteng Shahid Kapoor