Matamata.com - Aktor James Bond Sean Connery meninggal dunia di Bahama. Dia meninggal pada usia 90 tahun.
Pihak keluarga menyampaikan kabar tersebut kepada BBC, 31 Oktober 2020. Putra sang aktor, Jason Connery, mengatakan bahwa Sean meninggal dengan damai dalam keadaan tidur.
Menurut Jason, kesehatan aktor James Bond tersebut memang menurun beberapa hari belakangan. Pihak keluarga saat ini sedang berkumpul di Bahama dan menemani saat-saat akhir kehidupan Sean Connory. "Kami berupaya keras untuk menerima duka ini, meski sebenarnya kami sudah tahu dia menderita dalam waktu yang cukup lama," kata Jason, melansir BBC, Sabtu (31/10/2020).
Baca Juga:
Unggah Foto Sean Connery, Hotman Paris Sindir Gaya Bersepeda Orang Jakarta
"Ini hari yang menyedihkan bagi siapa saja yang mengenal dan mencintai ayahku. Semua orang di seluruh dunia mengalami rasa kehilangan ini, terutama bagi mereka yang mencintai karya ayah."
Sean Connery selama ini dikenal berkat aksinya di film James Bond. Sean adalah sosok pertama yang memerankan agen 007 dan menjadi lakon di film tersebut dalam tujuh seri berikutnya.
Berbagai penghargaan bergengsi telah diraih Sean, termasuk trofi Oscar 1998 untuk perannya di film The Untouchables. Sean juga pernah bermain di film populer lainnya seperti The Hunt for Red October, Indiana Jones, dan The Last Crusade and The Rock.
Baca Juga:
5 Fakta Menarik Film James Bond No Time To Die, Wajib Nonton Nih!
Berita Terkait
-
Lirik Lagu Fly Me to The Moon - Tom Jones, ost Indiana Jones 5
-
Sinopsis Indiana Jones and the Dial Of Destiny, Sedang Tayang di Bioskop
-
6 Urutan Kronologi Lengkap Film Indiana Jones, Terbaru Dial of Destiny
-
Sinopsis Indiana Jones 5, Akhir Petualangan Harrison Ford si Arkeolog Pemberani
-
Profil Ana de Armas, Aktris yang Trending Karena Ucapannya Soal James Bond Perempuan
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Kontroversi Timnas U-23 vs Uzbekistan: Benarkah Akan Diulang?
-
5 Film Bollywood Tayang Bulan April 2024, Bertabur Bintang dari Akshay Kumar Sampai Ajay Devgn
-
Rapper Dengan 1 Juta Fans Masuk Islam, Ucap Syahadat di Masjid Raja Fahad
-
6 Film Bollywood Tayang Bulan Maret 2024, Ada yang Dibintangi Ajay Devgn Sampai Kareena Kapoor
-
5 Film Bollywood Tayang Bulan Februari 2024, Ada yang Dibintangi Aktor Ganteng Shahid Kapoor