Matamata.com - Rapper Azealia Banks melakukan aksi yang kontroversial yakni merebus bangkai kucing yang telah dikubur. Gara-gara itu, ia mendadak jadi trending topic di Twitter. Lewat postingan video di Instagram, Selasa (12/1/2021) Azealia Banks menggali kembali kuburan kucingnya.
Ia mengangkat bangkai kucing yang terbungkus kantong putih. Saat mengaduk, Azealia Banks memperlihatkan tengkorak binatang peliharaannya.
"Lucifer, 2009-2020. Kucing kesayanganku, terima kasih untuk segalanya," tulis rapper 29 tahun ini di Instagram.
Bukan hanya video, rapper asal New York itu juga mengunggah foto sebotol sampanye, uang US$ 100, parfum Chanel, salib, bulu merak dan tengkorak yang diduga binatang.
Mengutip Insider, media itu telah coba menghubungi sang rapper. Namun belum ada respons dari pihak terkait.
Video dan foto tersebut memang tak ada lagi di Instagram Azealia Banks. Tapi dengan cepat, netizen telah mengabadikan dan mengunggahnya di Twitter.
"Dia pasti membutuhkan penyembuhan secara psikologis," kicau akun @_nohlove.
Ada yang berspekulasi bahwa setelah bangkai kucing itu direbus, Azealia Banks akan memakannya. Tapi dugaan itu buru-buru ditampik netizen lain.
"Dia merebusnya untuk mengekstrak tulang dan diawetkan. Bukan memasak untuk dimakan, tidak perlu menyesatkan orang," ucap @lennoxdrie.
Ini bukan kali pertama aksi kontroversial dilakukan Azealia Banks. Pada 2016 ia mengunggah video membersihkan lemari berisi darah dan bulu yang diduga adalah unggas.
Banks menuturkan, apa yang dilakukannya adalah bagian dari latihan "brujeria", bahasa Spanyol yang berarti sihir.
"Penyihir telah melakukan hal-hal yang nyata," ucapnya.
Sang rapper juga pernah ditegur penyanyi Sia yang juga aktivis hewan. Lewat postingan di Twitter ia mengatakan, "Mengorbankan hewan adalah hal paling aneh yang pernah saya dengar."
Berita Terkait
Terpopuler
-
Istana: RUU Penanggulangan Disinformasi dan Propaganda Asing Masih Sebatas Wacana
-
Wamenhaj Coreat Enam Calon Petugas Haji karena Tak Jujur Soal Riwayat Penyakit
-
Prabowo Koreksi Desain IKN: Tambah Embung dan Perkuat Antisipasi Karhutla
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
-
Denmark Peringatkan AS: Upaya Rebut Greenland Bisa Jadi Lonceng Kematian NATO
Terkini
-
Inspiratif! Magdolin Boukhary Tekankan Transformasi Budaya dan Kepemimpinan Nilai di MEYS 2025
-
Suara Segar dari MEYS 2025: Manal Boujnir Dorong Pemuda Muslim Peduli Lingkungan
-
MEYS 2025: Nida Saithi Bicara Kepemimpinan Etis dan Literasi Hukum untuk Generasi Muda
-
Joneri Alimin Jadi Sorotan di MEYS 2025, Bicara Diplomasi Ekonomi dan Peran Pemuda Muslim
-
MEYS 2025: Pemuda Dunia Jalani Kompetisi di Makkah, Ini Daftar Pemenangnya!