Matamata.com - Dewi Perssik akui sempat stress karena Covid-19 yang diidapnya belum lama ini. Kena Covid-19 sekeluarga, pelantun Mimpi Manis ini alami gejala paling parah.
"Yang kena bukan cuma aku, ada Aa juga. Totalnya 8 orang, tapi mereka tanpa gejala," kata Dewi Perssik saat ditemui di kawasan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Senin (28/12/2020).
"Tapi aku yang agak stres, karena dari 8 orang ini kan yang agak parah aku," sambungnya.
Ia mengaku stress karena harus serba sendiri dan isolasi. Sebab, selama ini Dewi Perssik selalu didampingi asistennya dan dibantu kebutuhannya.
"Ditambah lagi biasanya aku ada yang bantu, ada asisten aku, nah ini aku sakit tapi aku sendiri," ungkapnya.
Apalagi, Dewi Perssik alami bercak ruam yang panas dan gatal di kulitnya. Sehingga membuatnya serba salah buka atau lepas baju.
"Sudah gitu gatal semua. Mau dibuka, telanjang, salah. Enggak telanjang gatal semua, serba salah. Sudah gitu sesak sama batuk juga," ujarnya.
Kini, Dewi Perssik sudah pulih dan dinyatakan negatif Covid-19. Namun, ia masih harus menjaga kondisi tubuhnya agar tetap fit.
Berita Terkait
-
Dewi Perssik Mau Cari Pria Saleh
-
Wow! Dapat Gaun Seksi Seharga Rp100 Juta dan Lipstik Merah Maroon, Dewi Perssik Sumringah
-
Wow! Dewi Perssik Tampil Seksi dengan Busana Karya Desainer Ririn Rinura, Ini Dia Pose-posenya
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
-
Bahagianya Angga Wijaya, Eks Suami Dewi Perssik, Gelar 7 Bulanan Istri
Terpopuler
-
Piala Asia 2026: Timnas Futsal Indonesia Gelar Dua Uji Coba Tertutup Lawan Tajikistan dan Jepang
-
Istana: RUU Penanggulangan Disinformasi dan Propaganda Asing Masih Sebatas Wacana
-
Wamenhaj Coreat Enam Calon Petugas Haji karena Tak Jujur Soal Riwayat Penyakit
-
Prabowo Koreksi Desain IKN: Tambah Embung dan Perkuat Antisipasi Karhutla
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
Terkini
-
Koplo-Orkestra dalam Pusakarya: Warna Baru Ndarboy Genk Rayakan 8 Tahun Bermusik
-
Cantiknya Ayu Ting Ting Recreate Gaya Kim Ji Won di Queen of Tears: Nggak Ada Obat!
-
Go Public! Gilga Sahid Akhirnya Umbar Foto Bareng Happy Asmara
-
Pedangdut yang Heboh Dituding Pelakor WNA Korea, Ini Profil dan Agama Tisya Erni
-
Penyanyi Dangdut Dipinang dengan Uang Panai Rp2 Miliar, Ini Profil Putri DA