Matamata.com - Ega Noviantika mulai dikenal sejak mengikuti ajang pencarian bakat D'Academy tahun 2015. Oleh sebab itu, wanita yang tahun ini berusia 23 tahun tersebut lebih dikenal dengan nama Ega D'Academy. Meski hanya sampai babak 8 besar di panggung D'Academy, Ega terbukti masih eksis hingga sekarang.
Ega D'Academy kini telah berstatus sebagai istri dan ibu. Ega diketahui resmi menikah dengan Rafly D'Academy pada Oktober 2019. Dari pernikahan tersebut, Ega dan Rafly dikaruniai seorang putri cantik yang diberi nama Rumaysha. Pada 25 Juli lalu, Rumaysha genap berusia 1 tahun.
Tak hanya suara merdunya, kecantikan Ega D'Academy juga kerap diperbincangkan. Ingin tahu seperti apa Ega D'Academy dulu dan sekarang? Intip potret yang telah disiapkan tim MataMata.com berikut ini.
Baca Juga:
8 Potret Baby Rumaysha Putri Ega Noviantika - Rafly DA: Berhijab Sejak Dini
1. Ega D'Academy Saat SMA vs Sekarang
Ega D'Academy diketahui sebagai lulusan SMAN 3 Kuningan. Karier menyanyi Ega sudah dimulai sejak kecil. Saat SMP, Ega bahkan menjadi juara di kompetisi menyanyi se-Kabupaten Kuningan mengalahkan 5 ribu peserta dari berbagai daerah di Jawa Barat.
Saat berkompetisi di D'Academy, Ega masih duduk di bangku SMA. Dalam pas foto sekolah, Ega tampak cantik dengan kulit putihnya. Di masa kini, Ega hanya lebih kurus dan makin cantik.
Baca Juga:
Pamer Foto OOTD Pakai Cadar, Ega Noviantika: Bismillah
2. Ega D'Academy Saat Kompetisi D'Academy vs Sekarang
Ega sempat membagikan potret lawasnya saat masih berkompetisi di D'Academy. Pada 2015 silam, Ega berhasil mendapat Golden Ticket di D'Academy 2 Bandung. Saat berkompetisi, Ega difavoritkan karena suara yang indah dan penampilannya yang anggun. Bahkan Ega pernah memimpin dengan jumlah skor tertinggi. Sayangnya perjuangan Ega harus berakhir di babak 8 besar.
Ega D'Academy tampil cantik dalam pemotretan sebagai Pengantin Minang. Penampilan Ega tampak berbeda dengan potret lawasnya yang mengenakan riasan tipis. Sedangkan dalam pemotretan pengantin Adat Minang, riasan Ega lebih bold.
Baca Juga:
Tak Cuma Danang, Ega Noviantika Juga Kaget Daffa Tertangkap Narkoba
3. Ega D'Academy Main Sinetron vs Sekarang
Ega D' Academy membuktikan kemampuannya tak hanya di bidang tarik suara saja. Setelah menelurkan single Peluk Kasih Ibu (2015) dan Kawin Paksa (2016), Ega juga membintangi FTV dan sinetron. Tercatat sebanyak tiga judul FTV dibintangi Ega, ditambah sinetron Haji Belajar Ngaji (2016) dan drama musikal Ada Apa Dengan D? (2015).
Akting Ega D'Academy yang penuh penghayatan ditampilkan dalam potretnya ini. Selang dua tahun, penampilan Ega yang belakangan aktif mempromosikan produk di Instagram kepada 2,1 juta followers-nya pun tak berubah. Ia justru semakin langsing dan menawan.
4. Ega D'Academy Masa Kecil vs Sekarang
Ega D'Academy semasa kecil telah percaya diri tampil di atas panggung. Bersama sang adik yang masih balita, Ega menyuguhkan penampilan terbaiknya. Sedangkan Ega di usia 22 tahun telah menggendong bayi mungil yang merupakan anak kandungnya. Sama-sama bareng anak kecil, status Ega di dua potret tersebut sudah berbeda.
Di usia cukup muda, Ega D'Academy memutuskan untuk menikah dengan Rafly DA. Ega dan Rafly sebenarnya berbeda angkatan. Ega lebih dulu berkompetisi di D'Academy, sedangkan Rafly menjadi peserta di tahun 2016. Ega juga diketahui satu tahun lebih tua dari Rafly.
5. Ega D'Academy Dulu vs Sekarang
Ega D'Academy dikenal sebagai bunga desa yang baik, cantik, dan kalem. Ketenaran rupanya tak mengubah sifat yang diketahui warga desanya tersebut. Ega yang memiliki fitur khas di wajahnya, yakni tahi lalat di hidung, kini juga berhasil menawan hati masyarakat Indonesia.
Sejak menikah dengan Rafly DA, Ega memilih menjadi ibu rumah tangga dan bekerja di rumah. Ega juga kerap mengiklankan berbagai produk seperti perawatan kecantikan hingga busana muslimah. Sesekali Ega tetap memperdengarkan suara merdunya meski lebih fokus sebagai ibu bagi sang putri.
Ega D'Academy dulu dan sekarang tak ada bedanya bukan? Justru makin makin makin cantik! Bagaimana pendapatmu?
Berita Terkait
-
10 Potret Jadul Jirayut, Dulunya Punya Kumis Tipis
-
9 Potret Kamar Mandi Sridevi Juara D'Academy di Prabumulih, Bak Airnya Berkarat
-
Dindingnya Kayu, 10 Potret Rumah Sridevi Juara D'Academy 5 di Prabumulih yang Sangat Sederhana
-
Teman Lesti Kejora Yakin Berita KDRT Bukan Hoax, Sindir Kebahagiaan Billar dan Istri Semu Semata
-
Prioritaskan Cari Pasangan yang Berstatus Janda, Reza Zakarya Beber Alasannya
Tag
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Cantiknya Ayu Ting Ting Recreate Gaya Kim Ji Won di Queen of Tears: Nggak Ada Obat!
-
Go Public! Gilga Sahid Akhirnya Umbar Foto Bareng Happy Asmara
-
Pedangdut yang Heboh Dituding Pelakor WNA Korea, Ini Profil dan Agama Tisya Erni
-
Penyanyi Dangdut Dipinang dengan Uang Panai Rp2 Miliar, Ini Profil Putri DA
-
Nikita Mirzani dan Saipul Jamil Tak Sengaja Ketemu, Aksi Nyosor Bikin Syok: Untung Pacarku Nggak Ikut