Matamata.com - Ayu Ting Ting baru saja meluncurkan single terbarunya yang berjudul Sakit Tanpa Luka. Pedangdut cantik ini juga mengajak warganet untuk ikut meramaikan dance challenge untuk lagu barunya.
Lewat unggahan di Instagram, Ayu Ting Ting memperlihatkan gerakan dance challenge untuk Sakit Tanpa Luka. Ayu akan memilih enam orang yang beruntung untuk mendapat hadiah darinya.
Ibunda Bilqis Khumairah Razak itu memakai outfit keren serba putih ala idol K-Pop. Penampilan Ayu Ting Ting mengingatkan orang pada member BLACKPINK saat manggung.
Riasan Ayu Ting Ting lebih menarik perhatian lagi. Pelantun Sambalado itu memakai wig pendek pirang dengan makeup lumayan tebal, terutama di area mata dan bibir.
Alih-alih dipuji cantik, dandanan ala K-Pop Ayu Ting Ting justru dikritik aneh.
"Bu Ayu kenapa jadi aneh saya lihatnya. Maaf ya soalnya Bu Ayu udah cantik digayain begini malah nggak cocok," komentar akun @qhantie.
"Terlalu heboh dandanannya. Pakaiannya juga vulgar. Nggak suka ah," tambah akun @cimoy37455.
"Nggak papa sih kalau mau ikutan K-pop, tapi maaf Bu Ayu menurut saya bajunya kurang cocok, apalagi di bagian perut," sahut akun @my__22ir.
"Astaga Yu kenapa jadi begini gayanya. Nggak nyambung, terlalu memaksa," kritik akun @shopi_1414.
Bagaimana menurut kalian?
Berita Terkait
-
Tiket Konser Ayu Ting Ting di Depok Kembali Dibuka, Air Yasin Jadi Permintaan Utama Sang Penyanyi
-
Mengungkap Sisi Lain Ayu Ting Ting yang Tak Banyak Diketahui Publik
-
Bukan dari Selebritis, Hard Gumay Bongkar Sosok Jodoh Ayu Ting Ting Ternyata...
-
Ungkit Nafkah usai Keponakan Lahir, Wendy Cagur Sindir Telak Ayu Ting Ting: Sama Keluarga Perhitungan!
-
2 Kali Gagal Nikah, Hard Gumay Minta Ayu Ting Ting Tidak Matre: Susah Cari Kaya Raffi
Terpopuler
-
Menhaj Tegaskan Petugas Haji Dilarang 'Layani Atasan', Fokus Mutlak pada Jemaah
-
Menkum Minta Advokat Kedepankan Kode Etik dalam Implementasi KUHP dan KUHAP Baru
-
Airlangga: RI Berada di 'Pole Position' dalam Pembukaan Pasar Perdagangan Global
-
Diduga Lakukan Pelanggaran Kode Etik, Notaris Berinisial FH Dilaporkan ke Majelis Pengawas Daerah
-
Pemkab Bogor Siapkan Skema Transisi untuk Buka Kembali Aktivitas Tambang Secara Terbatas
Terkini
-
Koplo-Orkestra dalam Pusakarya: Warna Baru Ndarboy Genk Rayakan 8 Tahun Bermusik
-
Cantiknya Ayu Ting Ting Recreate Gaya Kim Ji Won di Queen of Tears: Nggak Ada Obat!
-
Go Public! Gilga Sahid Akhirnya Umbar Foto Bareng Happy Asmara
-
Pedangdut yang Heboh Dituding Pelakor WNA Korea, Ini Profil dan Agama Tisya Erni
-
Penyanyi Dangdut Dipinang dengan Uang Panai Rp2 Miliar, Ini Profil Putri DA