Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Reply 1988. (Instagram/@sunbora_reply1988)

Matamata.com - Reply 1988 adalah salah satu drama Korea terbaik sepanjang masa, menurut banyak pecinta K-Drama. Meski ditayangkan enam tahun lalu, drama ini tetap membekas di hari pemirsa, terutama persahabatan Geng Ssangmundong yang diwarnai suka duka. Reply 1988 dibintangi oleh sederet bintang muda yang dicasting sendiri oleh PD kondang Shin Won Ho. Geng Ssangmundong diperankan oleh Hyeri Girl's Day, Park Bo Gum, Ryu Jun Yeol, Go Kyung Pyo dan Lee Dong Hwi.

Pada tahun 1988, Deok Sun (Hyeri), Jung Hwan (Ryu Jun Yeol), Sun Woo (Go Kyung Pyo) dan Dong Ryong (Lee Dong Hwi) adalah siswa SMA, sementara Choi Taek (Park Bo Gum) adalah pemain Baduk jenius yang terkenal secara internasional. Kelima orang ini berteman sejak mereka masih kecil. Mereka semua tumbuh bersama dan bertetangga sampai hari ini. Keluarga mereka juga sangat dekat satu sama lain. Mereka selalu berkeliaran di kamar Taek dan menghabiskan waktu bersama.

Reply 1988. (Instagram/@sunbora_reply1988)

Setelah kesuksesan Reply 1988, kelima pemain utama juga mendulang popularitas. Begitu juga dengan para pemeran pendukungnya. Mereka telah membintangi banyak proyek. Setelah enam tahun berlalu, intip potret terbaru pemain Reply 1988 berikut.

1. Hyeri Girl's Day

Potret Terbaru Pemain Reply 1988 (instagram/@hyeri_0609)

Hyeri yang dulunya aktif sebagai idol mendapatkan banyak tawaran akting berkat kesuksesan besar Reply 1988. Ia baru-baru ini membintangi drama tvN My Roommate is a Gumiho dan melakukan pemotretan pasca drama berakhir. Drama ini bercerita tentang romansa antara rubah berekor sembilan berusia 999 tahun bernama Gumiho dan seorang mahasiswi yang secara tidak sengaja menelan manik-maniknya.

Hyeri akan menyapa penggemar melalui drama sageuk KBS berjudul When Flowers Bloom, I Think of the Moon yang dibintanginya bersama Yoo Seung Ho.

2. Park Bo Gum

Potret Terbaru Pemain Reply 1988 (soompi)

Park Bo Gum saat ini tengah menjalani dinas militernya di Angkatan Laut Republik Korea. Aktor kelahiran 1993 itu mendaftar di angkatan laut pada 31 Agustus dan saat ini bertugas sebagai tentara promosi budaya. Pada Oktober 2020, Park Bo Gum menjadi MC konser mereka di Seogwipo Art Center di Pulau Jeju untuk merayakan debat ke-19 Angkatan Laut.

Kontributor: Chusnul Chotimah
Load More