Matamata.com - The Penthouse 3 telah berakhir pada Jumat (10/9/2021). Drama yang tayang di SBS ini menuai kepopularitasan dengan menyuguhkan kisah para penghuni pemukiman mewah bernama Hera Palace. Konflik di antara penghuni telah menewaskan nyawa sejak musim pertama. Suasana menegangkan yang disajikan membuat penonton terus dibuat penasaran sehingga The Penthouse sampai di musim ketiga.
Beda banget dengan konflik yang disuguhkan, potret para pemain di balik layar The Penthouse justru penuh tawa dan canda. Ingin tahu seperti apa keakraban para pemain The Penthouse? Simak melalui potret-potret berikut ini.
1. Anak-anak Hera Palace
Baca Juga:
6 Potret Mesra Seok Hoon dan Bae Ro Na di Penthouse, Happy Ending!
Joo Seok Hoon dan Joo Seok Kyung adalah anak kembar dari Joo Dan Tae, pemilik Hera Palace. Status tersebut membuat mereka berlaku semena-mena kepada teman-temannya. Bae Ro Na yang terlahir dari keluarga tak berpunya lantas menjadi sasaran bullyan Joo Seok Kyung cs yang tinggal di Hera Palace.
Namun di balik layar, Kim Young Dae, Han Ji Hyun, Kim Hyun Soo, Jin Ji Hee, dan Lee Tae Vin menjalin pertemanan akrab. Mereka menunjukkan senyum paling manis dan gaya dua jari yang beken. Sama sekali tak terlihat permusuhan yang digambarkan dalam The Penthouse kan?
2. Joo Seok Kyung bareng Joo Dan Tae
Baca Juga:
Adegan Shim Su Ryeon 'Penthouse' Jatuh ke Jurang Bikin Salfok
Joo Dan Tae meninggal dunia di Hera Palace yang dibangunnya sendiri. Namun pada episode terakhir, sosok mirip Joo Dan Tae muncul dengan penampilan layaknya pengemis. Joo Seok Kyung tentu saja langsung menyadari apabila sosok tersebut mirip dengan sang ayah yang sudah meninggal.
Adegan tersebut berbeda dengan potret yang Han Ji Hyun bagikan melalui Instagram pribadi. Senyum Han Ji Hyun bareng Um Ki Joon dan Bong Tae Gyu tampak merekah dalam potret tersebut. Wajah Um Ki Joon yang telah dirias serta senyum di wajahnya membuat kesan kejam karakter Joo Dan Tae benar-benar hilang ya?
3. Ibu Si Kembar
Baca Juga:
6 Pasang Artis Korea Perankan Anak Kembar: Penthouse 3 Paling Bikin Kaget
Shim Su Ryeon diceritakan tidak pernah akur dengan dua anak kembarnya, Joo Seok Hoon dan Joo Seok Kyung. Namun Shim Su Ryeon selalu pasang badan apabila Joo Dan Tae akan menyakiti anak-anaknya. Bahkan setelah bercerai dari Joo Dan Tae, Shim Su Ryeon tetap menjadi ibu tiri yang baik untuk si kembar.
Di balik layar, Lee Ji Ah bareng Kim Young Dae dan Han Ji Hyun tampil imut saat mengambil potret selfie bersama. Aktris 48 tahun tersebut tampak awet muda sehingga lebih terlihat seperti kakak dibanding ibu dari dua "anak kembar".
4. Keluarga Cheon Seo Jin
Baca Juga:
11 Drama Korea Terpopuler Juli 2021, Hospital Playlist 2 sampai Penthouse 3
Dalam drama Penthouse, Cheon Seo Jin diceritakan sebagai sosok ambisius yang akan melakukan apa saja demi mencapai keinginannya. Di balik sifat kejam tersebut, Cheon Seo Jin juga ibu yang baik bagi Ha Eun Byeol. Namun rumah tangga Cheon Seo Jin dan Ha Yoon Chul pada akhirnya berakhir sehingga Ha Eun Byeol tak lagi merasakan kehidupan keluarga yang harmonis.
Melalui Instagram, Choi Ye Bin yang berperan sebagai Ha Eun Byeol membagikan potret keluarga 'harmonis'. Berbanding terbalik dengan di dalam drama, mereka terlihat asyik bercengkrama meski lokasinya berada di sebuah kamar rumah sakit. Kayak keluarga beneran ya?
5. Cheon So Jin Nyaris Tewas
Episode menegangkan lain saat Cheon Seo Jin mendadak kehilangan ingatan. Ia terus menyebut Bae Ro Na sebagai Ha Eun Byeol dan mengajak untuk menghadiri pelantikannya sebagai direktur. Karenanya, Cheon Seo Jin dan Ha Yoon Chul yang berusaha melindungi Bae Ro Na lantas saling dorong hingga sama-sama terlempar.
Cheon Seo Jin yang diperankan Kim So Yeon terlempar dari ketinggian, sedangkan Ha Yoon Chul jatuh di tangga. Adegan berdarah-darah itu dihadapi Kim So Yeon dengan senyuman. Dengan wajah bersimbah darah, Kim So Yeon menunjukkan pose dua jari sambil menampilkan senyum manis di balik layar.
The Penthouse 3 sekali lagi tetap saja hanya drama guys! Jadi jangan terlalu baper yaa!
Berita Terkait
-
5 Fakta Menarik Kim Young Dae, Aktor Ganteng yang Bakal Gelar Fan Meeting di Bandung
-
4 Fakta First Lady, Drama Baru Penulis The Penthouse yang Incar Lee Sang Yoon dan Lee Ji Ah
-
4 Fakta It's Alright, Film Pendek Reuni Pemain The Penthouse yang Bercerita Tentang Situasi Pandemi
-
6 Drama Yoon Jong Hoon yang Populer, Aktor The Penthouse Ulang Tahun ke-38!
-
5 Aktor Perankan Psikopat 2021, Aktingnya Bikin Merinding
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Ketagihan Makan Piscok dan Nasi Padang, Lucas Wong Janji Bakal Balik Lagi ke Indonesia
-
Serba-serbi Keseruan Fancon Perdana Lucas Wong di Jakarta, dari Perform yang Emosional Hingga Main Kelereng
-
Cha Young Joo, Istri Shin Tae Yong Bikin Gemes Meski Sudah Punya 3 Anak, Kayak ABG!
-
7 Adu Peran Pemain Drama Dare to Love Me, Rom-Com Anyar L INFINITE dan Lee Yoo Young
-
8 Adu Gaya Choi Woo Sung dan Yoon Hyun Soo di Chief Detective 1958, Dua Detektif Pemula yang Tampan