Matamata.com - Kepergian Lina Jubaedah masih menyisakan duka yang mendalam bagi keluarganya. Tak hanya itu, meninggalnya Lina secara mendadak juga menimbulkan berbagai kejanggalan.
Merasa ada beberapa keganjilan dalam kematian ibunya, Rizky Febian lantas memilih untuk menempuh jalur hukum.
Langsung saja yuk simak 4 keganjilan meninggalnya Lina eks Sule yang berhasil dirangkum Matamata.com dari berbagai sumber.
1. Lebam di tubuh Lina
Rizky Febian membuat laporan terkait dugaan kejanggalan kematian ibunya pada, Senin (6/1). Anak sulung Sule tersebut mengambil langkah hukum lantaran dugaan ditemukannya lebam di bagian tubuh Lina.
"Benar, pada hari Senin (6/1/2020) saudara Rizky febian putra Almarhumah Ibu Lina, telah melaporkan ke Polrestabes Bandung," ujar Saptono Erlangga Waskitoroso kepada Suara.com dihubungi Selasa (7/1/2020).
2. Tak boleh melihat wajah almarhumah Lina
Keluarga kandung Lina Jubaedah tidak bisa melihat wajah almarhumah untuk terakhir kalinya. Adik kandung Lina mengatakan bahwa Teddy tak mengizinkan keluarga membuka kain kafan.
3. Komunikasi
Dalam sebuah wawancara, Sule bingung sekaligus heran dengan sikap Teddy yang menghalang-halangi komunikasinya dengan Lina.
Lebih lanjut, komedian tersebut mengatakan bahwa Teddy selalu mengecek ponsel Lina.
Padahal, komunikasi Sule kepada Lina hanya untuk menyambung tali silaturahmi dan membahas mengenai anak-anak.
4. Keluarga Tak Diberi Kabar
Dalam sebuah wawancara di stasiun televisi swasta, keluarga mengaku sakit hati dan kecewa lantaran tak diberi kabar kalau Lina sakit.
Bahkan, keluarga juga menyebut tidak diberitahu saat Lina melahirkan.
Kabar kematian Lina ini diketahui keluarga dari sang sopir.
Teddy sendiri kemudian meluruskan bahwa dirinya saat itu tengah sibuk mengurus Lina sehingga sang sopir memberitahukan kabar tersebut ke keluarga.
Berita Terkait
-
Seskab Teddy Ajak Umat Islam Jadikan Isra Mikraj Momentum Teguhkan Iman
-
Retret Kabinet Merah Putih Hambalang: Satgas Jembatan Pamerkan Progres Awal Tahun 2026
-
Seskab Teddy Indra Wijaya Buka Ratas Bahas Proyek 15 Ribu Hunian Sementara Danantara
-
Seskab Teddy: Media Berperan Jaga Optimisme Pemulihan Bencana
-
Akses Jalan KKA Aceh UtaraBener Meriah Kembali Normal, Mobilitas Warga Pulih
Terpopuler
-
Seskab Teddy Ajak Umat Islam Jadikan Isra Mikraj Momentum Teguhkan Iman
-
KPK Dalami Dugaan Aliran Uang dari Biro Haji ke Ketua PBNU Aizzudin Abdurrahman
-
Piala Asia 2026: Timnas Futsal Indonesia Gelar Dua Uji Coba Tertutup Lawan Tajikistan dan Jepang
-
Istana: RUU Penanggulangan Disinformasi dan Propaganda Asing Masih Sebatas Wacana
-
Wamenhaj Coreat Enam Calon Petugas Haji karena Tak Jujur Soal Riwayat Penyakit
Terkini
-
8 Tips Liburan Hemat ke Bandung yang Patut Dicoba
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya