Matamata.com - Putri Ayu Azhari, Isabelle Tramp lagi giat-giatnya terjun ke dunia fashion. Dia siap memamerkan busana rancangannya dalam acara pameran Indocraft di Jakarta Convention Center.
Tahun ini diakui Ayu menjadi kali kedua Isabelle ikut acara pameran yang menampilkan ragam produk Nusantara itu. Busana yang dirancangnya sesuai untuk kalangan muda.
"Di sini Isabelle tampilkan busana yang menarik untuk anak muda. Isabelle ini tekuni dunia designer sejak tahun lalu," kata Ayu Azhari ditemui di Jakarta Convention Center, Senayan, belum lama ini.
Isabelle menjelaskan baju yang dirancang perpaduan dari gaya anak-anak dan orangtua. Hal itu bertujuan agar busana rancangannya terlihat lebih segar.
"Baju desain aku untuk anak dan orangtua. Aku combine agar lebih fresh," ucap Isabelle Tramp.
Ayu Azhari hadir untuk memberi dukungan kepada putrinya dalam acara yang digelar oleh Komunitas Designer Etnik Indonesia tersebut. Ayu terus menyemangati anaknya untuk tidak takut dan terus berkarya meski saat ini virus corona sedang merebak.
"Tugas saya sebagai orangtua mendukung dan menyemangati anak-anak. InsyaAllah dengan berdoa diberi kekuatan dan wabah corona tidak menghentikan Isabel untuk berkarya," ujarnya.
Menjaga kebersihan sudah bukan hal yang baru bagi putri Ayu Azhari dan Mike Tramp ini. Sudah terbiasa minum jamu dari rempah-rempah setiap hari membuatnya tak gentar melawan virus yang tengah merajalela.
"Kita berdoa aja dan jaga kebersihan. Kita juga dari kecil udah diajarin mama untuk rutin minum jamu setiap hari," timpal Isabell menandaskan.
Kamu suka minum jamu kayak Isabell juga nggak nih?
Berita Terkait
-
Rahasia Awet Pernikahan Sarah Azhari dan Suami, Jalani 24 Tahun LDM
-
Goda Para Pencoblos, Sarah Azhari Kenakan Bikini Berbelahan Sampai Perut
-
Wanda Hamidah, Ayu Azhari, Once hingga Uya Kuya Bakal ke Senayan, Ini Hasil Perolehan Suaranya
-
Urine Ibra Azhari Positif Mengandung Metamfetamin dan Amphetamine
-
Ayu Azhari Angkat Bicara Soal Ibra saat Ditangkap Kasus Narkoba
Terpopuler
-
Wamenhaj Coreat Enam Calon Petugas Haji karena Tak Jujur Soal Riwayat Penyakit
-
Prabowo Koreksi Desain IKN: Tambah Embung dan Perkuat Antisipasi Karhutla
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
-
Denmark Peringatkan AS: Upaya Rebut Greenland Bisa Jadi Lonceng Kematian NATO
-
Menteri PKP Targetkan Pembangunan Ratusan Rusun Subsidi Sepanjang 2026
Terkini
-
8 Tips Liburan Hemat ke Bandung yang Patut Dicoba
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya