Matamata.com - Bukan hal aneh jika seleb memiliki hunian mewah dan megah yang kerap membuat orang lain iri.
Namun, apa jadinya jika rumah para seleb tersebut ternyata menyimpan cerita mistis di dalamnya.
Salah satu kisah seram dari rumah seleb yang viral adalah milik Ruben Onsu.
Menurut penuturannya dalam sebuah wawancara, kejadian-kejadian tak masuk akal juga kerap muncul.
Selain Ruben Onsu, kira-kira siapa lagi ya rumah seleb yang heboh akan cerita seramnya?
Berikut lansiran MataMata.com dari berbagai sumber pada Sabtu (13/6).
Simak yuk!
1. Ruben Onsu
Pertama ada kediaman Ruben Onsu dan Sarwendah. Dilansir dari kanal YouTube Raditya Dika, Ruben Onsu bercerita jika ia sering mengalami teror mistis dari pukul 02.00 sampai 04.00 WIB.
2. Anang Hermansyah
Siapa sangka jika hunian megah Anang Hermansyah dan Ashanty juga memiliki kisah mistis.
Kabarnya, Aurel Hermansyah juga pernah melihat sosok perempuan di taman kala sedang syuting vlog untuk kanal YouTubenya.
3. Raditya Dika
Ada juga rumah komedian kondang Raditya Dika. Lewat kanal YouTubenya, Raditya Dika mengaku sempat memanggil 'orang pintar' untuk mengusir mahluk-mahluk kasat mata yang sering menganggunya.
Parahnya, kejadian mistis bukan hanya dialami juri Stand Up Comedy itu sendiri tetapi juga istrinya, Anissa Aziza.
4. Sule
Sule tercatat sebagai salah satu komedian yang memiliki rumah bak istana. Namun, mantan suami almarhumah Lina itu menjelaskan jika ia sempat mengalami teror seram.
Di antaranya, ia pernah melihat sosok mengenakan baju merah tanpa kepala di atas kolam renangnya.
5. Sara Wijayanto
Aktris Sara Wijayanto yang memiliki kemampuan indera keenam ini juga mengungkapkan jika ia sering mengalami kejadian tak masuk akal di rumah.
Seperti televisi yang menyala sendiri hingga barang perkakas rumah yang kerap berpindah-pindah.
Berita Terkait
-
Ruben Onsu Batal Berangkat Haji karena Visa Furoda, Tetap Ikhlas dan Serahkan pada Kehendak Allah
-
42 Tahun Terpisah, Ruben Onsu Akhirnya Dipertemukan Kembali dengan Keluarga Arab dari Pihak Ibunda
-
Ruben Onsu Ungkap Kisah Hijrah dan Doa yang Selalu Dipanjatkan Sejak Menjadi Mualaf: Saya Hanya Ingin Ketenteraman Batin
-
Betrand Peto Rindukan Kebersamaan Keluarga, Ruben Onsu dan Sarwendah Siap Kompak untuk Hadiri Turnamen Mini Soccer
-
Ruben Onsu Siap Jalani Ibadah Haji: Klarifikasi Soal Biaya Fantastis dan Status Mualaf
Terpopuler
-
Kementerian ESDM Kaji Dampak Pencabutan Izin PLTA Batang Toru oleh Satgas PKH
-
Mahasiswa Indonesia di Swiss Harapkan Kunjungan Presiden Prabowo di WEF 2026 Tarik Investasi Global
-
Istana Ungkap Esensi 'Prabowonomics': Fokus pada Kedaulatan dan Swasembada Strategis
-
Mendagri Pastikan Huntara Pengungsi di Pidie Jaya Layak Huni dan Nyaman
-
Mentan Pastikan Stok Telur Aman untuk Program Makan Bergizi Gratis dan Ramadhan
Terkini
-
8 Tips Liburan Hemat ke Bandung yang Patut Dicoba
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya