Matamata.com - Amanda Rawles baru-baru ini memamerkan sudut kamar dengan nuansa putih lewat YouTube channel miliknya. Ia pun tampak menunjukkan setiap sudut kamar yang kece abis.
Tampak kamar Amanda Rawles yang tak terlalu luas namun rapi abis. Nuansa putih dengan campuran warna-warni di kamar membuatnya lebih hidup.
Penasaran nggak nih kayak apa sudut kamar Amanda Rawles dengan nuansa serba putih? Simak selengkapnya di bawah ini :
1. Kasur
Bagian kasur di kamar Amanda Rawles berukuran sedang dengan tinggi yang tak terlalu jauh dari lantai. Ia sengaja mendesain kasurnya agar seperti kasur ala Jepang.
Tampak ia memilih sprei dengan warna-warni yang manis membuat kamar tampak lebih hidup. Kasur ini berdekatan dengan rak yang ia isi dengan berbagai macam hiasan barang.
2. Rak sebelah kasur
Rak sebelah kasur kamar Amanda Rawles tampak tertata sangat rapi. Rak ini berisikan buku-buku yang biasa ia baca.
Tampak ada pajangan mulai dari lukisan, ukulele, bunga dari pacarnya dan minyak pijat yang biasa dia kenakan. Tampak juga ada beberapa hiasan meja seperti tanaman.
3. Meja serbaguna
Amanda Rawles memiliki sudut meja serbaguna yang ia pakai untuk meja skincare dan vitamin. Tampak ia menata dengan rapi skincarenya di akrilik meja.
Sama seperti halnya skincare, Amanda Rawles juga menata deretan vitamin di akrilik. Beberapa peralatan makeup juga cukup rapi di lacinya.
4. Meja akrilik
Amanda Rawles nggak hanya menghabiskan waktu di meja komputer aja, namun ia juga membuat space di lantai. Ia memilih karpet lembut kemudian kursi malas dan meja akrilik.
Ia biasanya bersantai di bawah saat tak melakukan apapun. Amanda Rawles juga suka meditasi di sini.
5. Pojok lemari
Amanda Rawles juga memiliki sudut pojok lemari untuk berdandan. Ia pun memilih lemari dengan model drawer dibandingkan dengan lemari gantung. Ia pun meletakkan aksesori di atas lemari.
Itu tadi lima sudut kamar Amanda Rawles dengan nuansa serba putih yang estetik abis. Gimana menurutmu?
Berita Terkait
-
10 Artis Indonesia Blasteran Australia, Ada Rebecca Klopper
-
7 Nama Anak Artis yang Estetik, Artinya Juga Bagus Banget
-
Amanda Rawles Ternyata Pernah Tak Saling Sapa dengan Jefri Nichol Selama 5 Film, Alasannya Sepele!
-
Akui Sempat Cinlok, Amanda Rawles Bongkar Alasan Tak Pacaran dengan Jefri Nichol
-
Sinopsis Virgin Mom, Serial Terbaru yang Dibintangi Amanda Rawles dan Al Ghazali
Terpopuler
-
Prabowo Koreksi Desain IKN: Tambah Embung dan Perkuat Antisipasi Karhutla
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
-
Denmark Peringatkan AS: Upaya Rebut Greenland Bisa Jadi Lonceng Kematian NATO
-
Menteri PKP Targetkan Pembangunan Ratusan Rusun Subsidi Sepanjang 2026
-
Kemenhaj: Petugas Haji Wajib Berseragam dan Tidak Pakai Ihram saat Puncak Armuzna
Terkini
-
8 Tips Liburan Hemat ke Bandung yang Patut Dicoba
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya