Yohanes Endra | MataMata.com
Rekomendasi film Indonesia - Ali & Ratu Ratu Queens (instagram/palarifilms)

Matamata.com - Netflix merupakan salah satu platform yang menjadi solusi bagi pecinta film yang masih takut pergi ke bioskop karena Corona. Tak kalah dengan film yang sedang tayang di bioskop, Netflix selalu menyuguhkan judul-judul terbaik buatan dalam maupun luar negeri.

Belakangan Netflix juga telah dilirik pembuat film Tanah Air untuk penayangan perdana. Film-film tersebut biasa ditandai sebagai Netflix Original karena belum pernah tayang di bioskop maupun platform penyedia film lain.

Rekomendasi film Indonesia - Ali & Ratu Ratu Queens (instagram/palarifilms)

Netflix pun tak lupa menyuguhkan film-film Indonesia lawas yang  mungkin kamu lewatkan saat tayang di bioskop. Di bulan Juni, Netflix kembali menghadirkan film lawas maupun original untuk menemanimu menghabiskan waktu. Penasaran ada film apa saja?

1. Ali & Ratu Ratu Queens

Rekomendasi film Indonesia - Ali & Ratu Ratu Queens (instagram/netflixid)

Iqbaal Ramadhan kembali menyapa penggemar dengan film terbaru setelah terakhir kali berperan di "Bumi Manusia". Film "Ali & Ratu Ratu Queens" akan tayang perdana di Netflix pada 17 Juni mendatang. Iqbaal memerankan tokoh Ali yang nekat mengunjungi New York sendirian untuk mencari ibunya. Ali pun menyadari apabila pencarian tersebut tidak semudah yang ia bayangkan.

Beruntung, Ali bertemu rekan-rekan ibunya yang juga orang Indonesia. Rekan-rekan-rekan ibu Ali diperankan oleh Nirina Zubir, Asri Welas, Tika Panggabean, dan Happy Salma. Ali juga berkenalan dengan tokoh yang diperankan Aurora Ribero. Bersama kelima wanita tersebut, Ali mencari ibunya. Ibu Ali sendiri diperankan oleh Marissa Anita. Akankah Ali berhasil menemukan sang ibu yang tak ditemuinya selama bertahun-tahun?

2. The Underdogs

Rekomendasi film Indonesia - The Underdogs (instagram/theunderdogsmovie)

Selanjutnya ada film "The Underdogs" yang tayang di Netflix sejak 2 Juni. Film ini dibintangi Jeff Smith, Brandon Salim, Babe Cabita, dan Sheryl Sheinafia. Tokoh Bobi yang diperankan Jeff Smith kerap melaporkan kenakalan teman-temannya pada guru. Tak ayal, Bobi menjadi sasaran kemarahan teman-temannya.

Load More