Matamata.com - Film horor Indonesia terlaris "Pengabdi Setan" akan segera merilis sekuel berjudul "Pengabdi Setan 2: Communion". Seperti diketahui, film garapan Joko Anwar tersebut disaksikan lebih dari 4 juta penonton saat tayang di bioskop pada 2017 silam.
Jelang tayang "Pengabdi Setan 2: Communion", simak sinopsis serta berbagai fakta menarik yang telah disiapkan redaktur MataMata.com berikut ini.
1. Sinopsis Pengabdi Setan 2 Communion
Kisah "Pengabdi Setan 2: Communion" akan melanjutnya ending di "Pengabdi Setan" yang memperlihatkan Asmara Abigail dan Fachri Albar sebagai tetangga keluarga Rini (diperankan Tara Basro) yang baru saja pindah rumah. Sekuel ini nantinya juga akan mengulik lebih dalam mengenai keterlibatan Ibu dalam sekte penyembah setan. Keluarga Rini agaknya belum bisa lepas dari teror sekte penyembah setan meski sudah pindah rumah.
Dalam mini teaser yang dirilis Rapi Films pada Januari 2022, terdengar suara anak perempuan menitipkan salam kepada mamanya apabila ia kesakitan karena kuburannya sempit. Daging anak perempuan tersebut diceritakan digigit belatung. Suara perempuan itu semakin ketakutan ketika mengaku terus disiksa dalam kubur dan 'mereka' kembali datang lagi.
Meski baru berupa audio, mini teaser "Pengabdi Setan 2: Communion" sukses membuat bulu kuduk pendengarnya merinding. Sunil Samtani selaku produser pun menjanjikan apabila teror "Pengabdi Setan 2: Communion" akan lebih gila dan melebihi ekspektasi penonton yang telah menantikannya selama 5 tahun.
2. Cast Pengabdi Setan 2 Communion
Film "Pengabdi Setan 2: Communion" masih menghadirkan aktor-aktor dari "Pengabdi Setan" seperti Tara Basro, Ayu Laksmi, Bront Palarae, Endy Arfian, dan Asmara Abigail.
"Pengabdi Setan 2: Communion" semakin menarik dengan kehadiran pemain baru, di antaranya Jourdy Pranata, Ratu Felisha, Muzakki Ramdhan, Fatih Unru, Kiki Narendra, Rukman Rosadi, Mian Tiara, dan Muhammad Abe. Sayangnya detail peran mereka belum dirilis.
3. Fakta Menarik Pengabdi Setan 2 Communion
Baca Juga
Tanggal tayang film "Pengabdi Setan 2 Communion" telah diumumkan. Seiring dengan meredanya pandemi Covid-19, film "Pengabdi Setan 2 Communion" akan tayang di bioskop pada 4 Agustus 2022 mendatang. "Dia Datang Lagi" menjadi tagline dari setiap promo film yang sepertinya merujuk pada sosok "Ibu".
Sementara itu, teaser poster "Pengabdi Setan 2 Communion" memperlihatkan pemandangan dari dalam rumah ke arah sebuah jendela yang tirainya terbuka. Tampak pemandangan dari luar rumah sedang turun hujan. Namun yang dilihat dari jendela tersebut juga menampilkan sejumlah hantu pocong serta sosok "Ibu" berada di antara mereka.
Makin penasaran, bukan? Catat jadwalnya, 4 Agustus 2022 hanya di bioskop kesayangan kamu ya!
Berita Terkait
-
Gak Kalah Serem dari Versi Jadulnya, Ini 8 Film Remake Horor Legendaris Indonesia
-
Aktor Jeff Satur Puji Joko Anwar, Pengabdi Setan 3 Kolab dengan Hantu Thailand?
-
10 Film Horor Indonesia Bertema Pocong, Menakutkan tapi Seru!
-
Pengabdi Setan 2: Communion Turun Layar, Berhasil Raih 6,3 Juta Penonton!
-
7 Rekomendasi Film Horror Tentang Ibu, Ada Pengabdi Setan
Terpopuler
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Resmi Gabung Persija, Shayne Pattynama Jadi Pemain 'Multifungsi' Macan Kemayoran
-
Kemitraan Strategis dan Diplomasi Gaza: Saat Macron Jamu Prabowo di Istana lyse
-
Semangat Tanpa Batas: Di Usia 61 Tahun, Tatok Hardiyanto Kembali Sumbang Medali untuk Indonesia
-
Wamentrans Dorong Produk Transmigrasi Mesuji Tembus Pasar Global dan Ritel Modern
Terkini
-
6 Cara Biar Urusan Pengajuan Pinjaman Cepat Beres, Siapkan Ini Sebelum Chat CS!
-
Ultraverse Festival 2026: Konser "Connected Music" Jakarta-Surabaya-Bali Berkat XL Ultra 5G+
-
8 Tips Liburan Hemat ke Bandung yang Patut Dicoba
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru